Cannes, Prancis (ANTARA News) - Presiden AS Barack Obama terbang ke Prancis selatan pada Kamis untuk bergabung dengan para pemimpin ekonomi paling kuat di dunia pada pertemuan puncak (KTT) G20 yang didominasi oleh krisis utang Eropa.

Obama mendarat di Nice dan iring-iringan mobilnya berangkat ke resor Cannes, di mana dia mengadakan pembicaraan tentang krisis dengan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy dan Kanselir Jerman Angela Merkel sebelum memulai pertemuan puncak.

Tuan rumah KTT Sarkozy berharap untuk menggunakan kepemimpinannya di G20 untuk mendorong peraturan keuangan global baru, tetapi krisis utang negara yang mencengkeram anggota zona euro di selatan telah membajak agenda.

Kekuatan negara maju dan berkembang dari G20 mencatat lebih dari 85 persen dari output (PDB) dunia, dan para pemimpin takut default (gagal bayar) utang Yunani akan merusak zona euro dan menyeret dunia ke dalam resesi baru, demikian AFP.

(SYS/A026/B012)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011