Jakarta (ANTARA News) - Timor Leste berhasil mengalahkan Filipina 2-1 dalam lanjutan pertandingan grup B cabang sepak bola SEA Games 2011 di Stadion Lebak Bulus, Jakarta, Senin sore.

Timor Leste membuka gol lewat Murilo Rebeiro pada menit ke-17 dan dibalas oleh pemain Jose Elmer Porteria di menit ke-37.

Timor Leste akhirnya mencetak gol kedua lewat kaki Diogo Santgos Rangel di menit 48.

Skor 2-1 itu bertahan hingga babak kedua berakhir karena Filipina yang ditangani pelatih Hans Micahesl Weiss gagal menambah koleksi gol.

Pertandingan selanjutnya akan bertemu Laso melawan Brunei Darussalam.

Daftar pemain:

Timor Leste: Raul Dias, Adelina Trindade, Welington Rocha, Antonio Marcos/Joao Paulo, Jesse Pernando (kapten), Emanuel Antonio, Joao Paulo, Alan Leandro/Fidel Dos Santos, Amerson Carlos, Murilo Ribeiro/Jose Gusmao, Diogo Santos.

Pelatih Antonio Calros Veira.

Filipina: Roland Richard (kiper), Jaques Van Bosschee, Jose Elmer, Mattew Ott, Mattew Jams/Neckson Leonora, Calros Roberto, Patrick Hinrichsen/Mark Drinkuth, Jason De Jong, Jeffrey Christiaens, Mark Angrew/Mario Javier, Gerardo Valmayor.

Pelatih: Hans Michael Weiss.

(T009/R007)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2011