Mukomuko (ANTARA) -
Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-113 Kodim 0428/Mukomuko 
mempercepat pembuatan gorong-gorong di 
jalan penghubung Desa Sidodadi, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu.
 
Komandan Satuan Penugasan (Dansatgas) TMMD ke-113 Kodim 0428/Mukomuko Letkol CZI Rinaldo Rusdy melalui Koordinator Lapangan TMMD Kapten Inf Desmayantos dalam keterangannya di Mukomuko, Sabtu, mengatakan, pelaksanaan kegiatan fokus
pengerjaan empat gorong-gorong.
 
"Dalam pelaksanaan kegiatan hari ini fokus dalam pelaksanaan pengerjaan gorong gorong yang hasilnya sudah mencapai 96,25 persen, hanya tinggal 'finishing' saja," ujarnya.
 
Ia mengatakan, realisasi pekerjaan pembuatan gorong-gorong telah mencapai 96,25 persen berkat kerja sama yang sangat baik antara TNI dan masyarakat.
 
"Semangat gotong-royong masyarakat Desa Sidodadi terlihat begitu baik antara satu sama lain ini, harapan kita tetap dipertahankan dan ditingkatan walaupun nantinya Satgas TMMD sudah tidak di sini lagi," ujarnya.
 
Tentara Nasional Indonesia (TNI) membangun infrastruktur jalan, jembatan dan gorong-gorong di Desa Sidodadi Kabupaten Mukomuko melalui program TMMD ke-113 tahun 2022.

Baca juga: Satgas TMMD Kodim 1314/Gorut gelar pelayanan Posyandu cegah stunting
Baca juga: Bupati Wondama: TMMD bawa perubahan positif bagi warga
 
Ia mengatakan, kegiatan TMMD telah berjalan selama tiga pekan dengan semangat dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat tetap terjaga dalam menuntaskan pekerjaan dan capaian pekerjaan dengan hasil yang sangat maksimal.
 
TNI dan masyarakat bersama-sama bahu-membahu dalam melaksanakan TMMD di Desa Sidodadi Kecamatan Sungai Rumbai.
 
Kegiatan TMMD ke-113 selain pembangunan fisik, juga melakukan kegiatan non fisik berupa penyuluhan bela negara, wawasan kebangsaan, pertanian dan hukum.
 
Kemudian penyuluhan kamtibmas, bahaya narkoba, kerukunan antarumat beragama, stunting, pemutaran film perjuangan, pelayanan Posyandu, sosialisasi Posbindu PTM, pelayanan KB kesehatan gratis dan vaksinasi COVID-19.
 
Kegiatan TMMD tahun ini dilaksanakan selama 34 hari dan diikuti oleh sebanyak 150 personel gabungan TNI AD, TNI AL dan polisi.
Baca juga: TNI lakukan percepatan pembangunan sumur bor di Mukomuko
Baca juga: TMMD beri layanan kesehatan dari rumah ke rumah

Pewarta: Ferri Aryanto
Editor: Sri Muryono
Copyright © ANTARA 2022