AsiaNet 49270

JAKARTA, Indonesia, 9 Mei 2012 (ANTARA/PRNewswire-AsiaNet) --

     - Stasiun Radio Olahraga Terbesar di Dunia dan Mitra Siaran Global Premier League mengeluarkan Pengumuman itu Pagi Hari Ini pada Konferensi Radio Asia 2012 di Jakarta

     talkSPORT, stasiun radio olahraga terbesar di dunia yang berbasis di Inggris, hari ini mengumumkan rencana meluas ke Asia. Berbicara kepada khalayak lembaga penyiaran publik dan komersial dari seluruh Asia pada Radio Asia 2012 di Jakarta, Direktur Strategi talkSPORT Jimmy Buckland mengumumkan bahwa tim talkSPORT ingin bekerja sama dengan lembaga penyiaran radio terkemuka di Asia untuk memberikan merek itu kepada para penggemar olahraga di kawasan tersebut.

     Pengumuman ini menyusul kesepakatan talkSPORT baru-baru ini untuk menjadi Mitra Siaran Global resmi Barclays Premier League selama empat musim pertandingan mendatang (2012/13 - 2015/16). Perjanjian ini memberi talkSPORT paket eksklusif hak siar di luar Eropa selama empat musim berikutnya, dengan pengguna internet di Asia mendapat akses ke layanan baru yang inovatif mulai bulan Agustus 2012, dengan menawarkan ulasan atas ke-380 pertandingan Barclays Premier League dalam bahasa Inggris, Spanyol Dan Mandarin.

     Berbicara kepada delegasi dari lembaga penyiaran terkemuka di Asia, talkSPORT mengumumkan keinginannya bekerja sama dengan mitra lokal untuk meluncurkan layanan radio olahraga FM 24 jam barunya di pasar utama yang meliputi Jakarta, Singapura, Malaysia dan Thailand pada awalnya diikuti India dan Filipina, dengan layanan lebih lanjut tersedia di pasar China Dan India. Menurut penelitian, 56% penduduk Indonesia menyatakan berminat menonton pertandingan Barclays Premier League, dengan 70% menyatakan minat pada bulutangkis, namun negara tersebut saat ini kekurangan stasiun olahraga khusus. Gambaran serupa juga tampak di negara lain di Asia. talkSPORT, yang diluncurkan pada tahun 2000. adalah stasiun radio olahraga khusus terbesar di dunia dengan pendengar lebih dari 3,2 juta orang dewasa di Inggris dan terpilih sebagai Stasiun Radio Terbaik di Inggris (UK Radio Station of the Year) pada Sony Radio Academy Awards tahun 2011. talkSPORT adalah anak perusahaan UTV Media plc, yang merupakan salah satu kelompok media terkemuka Inggris dan Irlandia yang juga menerbitkan Sport, publikasi olahraga cetak dan digital yang paling banyak dibaca di Inggris.

     Jimmy Buckland, Direktur Strategi, talkSPORT berkata: "Gairah Asia akan olahraga dan industri radio yang dinamis membuatnya pasar yang sempurna untuk meniru keberhasilan talkSPORT di Inggris. Kami sangat antusias atas peluang bekerja sama dengan mitra di Indonesia dan seluruh Asia untuk merealisasikan ambisi ini serta berharap mengumumkan layanan radio FM baru pertama kami yang memperlihatkan olahraga lokal dan internasional terbaik."

     Scott Taunton, Chief Executive, talkSPORT berkata: "Perluasan kami ke Asia mengandalkan kemajuan signifikan stasiun ini di Inggris dalam mengukuhkan dirinya sebagai stasiun radio olahraga terbesar di dunia. Kesepakatan kami baru-baru ini dengan Barclays Premier League untuk menjadi mitra siaran globalnya memberikan platform yang sempurna untuk tahap selanjutnya dalam perkembangan kami karena kami berupaya menjalin berbagai kemitraan yang menarik dengan beberapa lembaga penyiaran radio terkemuka di Asia."

     Untuk Informasi Lebih Lanjut:
     Jimmy Buckland
     Direktur Strategi
     jimmy.buckland@utvmedia.co.uk
     +44(0)7824-686-365

     Orla McKibbin
     Kepala bidang Komunikasi
     orla@u.tv
     +44(0)2890-262188

     SUMBER: talkSPORT

Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2012