Sleman (ANTARA) - Wakil Bupati Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta Danang Maharsa mengingatkan pentingnya untuk tetap menjaga kerukunan dan persatuan antar warga bangsa khususnya di Kabupaten Sleman menjelang Pemilu 2024.

"Di tahun politik menjelang Pemilu 2024 seperti saat ini, dapat memunculkan potensi gesekan di tengah masyarakat apabila tidak diantisipasi mulai dari sekarang," kata Danang saat menghadiri Haul ke-5 pendiri majelis sholawat "Macul Langit", Kyai Imam Basuni di Sumberharjo, Prambanan, Minggu.

Menurut dia, perbedaan pasti ada karena manusia dilahirkan juga berbeda-beda. Maka jadikan perbedaan itu kekuatan untuk membangun dan memajukan negara kita Indonesia.

"Saya juga mengimbau masyarakat untuk selalu mewaspadai aksi radikalisme dan intoleran yang merongrong keutuhan NKRI," katanya.

Danang turut mengapresiasi pihak penyelenggara kegiatan tersebut.

Menurut dia, melalui kegiatan ini, para generasi penerus dapat meneladani serta meneruskan kebaikan-kebaikan Kyai Imam Basuni yang telah mensyiarkan nilai Islam di tengah warga di Kelurahan Sumbersari dan sekitarnya.

"Saya harap kegiatan ini dapat menambah iman dan takwa kita. Semoga dapat memperkuat kesatuan dan kesatuan kita semua," katanya.

Kegiatan juga dihadiri pendakwah sekaligus pimpinan Pondok Pesantren Roudotun Ni'mah Semarang, KH Muhammad Ali Shodiqin atau biasa dipanggil Gus Ali Gondrong.

Pewarta: Victorianus Sat Pranyoto
Editor: Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2022