Kita sedang melakukan pendekatan dengan China
Phnom Penh (ANTARA) - Dewan Eropa akan menekankan pentingnya kerja sama yang saling menguntungkan saat menghadiri KTT G20 di Bali.

“Saya akan hadir di KTT G20 secara langsung. Ada sejumlah isu prioritas yang akan diangkat oleh Dewan Eropa pada Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali, Indonesia,” kata Presiden Dewan Eropa Charles Michel dalam keterangan pers di sela-sela KTT ASEAN di Phnom Penh, Kamboja, Sabtu.

Dia mengatakan isu yang diangkat antara lain pentingnya peningkatan kerja sama yang saling menguntungkan dan mengatasi persoalan perubahan iklim

Baca juga: Tiga komisaris Uni Eropa akan kunjungi Indonesia untuk pertemuan G20

Terkait kerja sama, dia mengatakan Dewan Eropa menginginkan kerja sama yang saling menguntungkan dengan berbagai pihak.

“Kita akan mengangkat kerja sama yang saling menguntungkan. Penting bagi Eropa melakukan kemitraan yang saling menguntungkan satu sama lain,” kata Michel.

Mengenai perubahan iklim, ia mengatakan pentingnya peningkatan aksi iklim untuk membantu tercapainya pengurangan emisi dari setiap negara.

Eropa juga mempercepat transisi energi dari bahan bakar fosil ke energi baru dan terbarukan.

Semua negara harus bekerja sama untuk melakukan transisi ekonomi dan transisi energi.

Sebelumnya, negara-negara Uni Eropa (EU) mencapai kesepakatan yang mendukung aturan iklim yang lebih ketat.

Kesepakatan yang lebih ketat itu akan menghilangkan emisi karbon dari kendaraan bermotor terutama roda empat pada 2035.

G20 merupakan sebuah platform multilateral strategis yang menghubungkan sejumlah negara dengan perekonomian besar di dunia yang dimulai sejak 1999.

KTT G20 ke-17 akan diselenggarakan di Nusa Dua, Bali pada 15-16 November 2022.

Presidensi G20 Indonesia mengangkat tema "Recover together Recover Stronger" dan mengangkat tiga isu prioritas yaitu arsitektur kesehatan, transformasi digital, dan transisi energi berkelanjutan.


Baca juga: G20, saatnya Indonesia menjadi middle power jembatan Barat dan Timur
Baca juga: Bali bersolek untuk KTT G20

Pewarta: Azis Kurmala
Editor: Mulyo Sunyoto
Copyright © ANTARA 2022