Bantuan sosial diberikan kepada warga setempat, beasiswa kepada siswa siswi SD 005 Teluk Depeh, santunan anak yatim piatu, donor darah di RSUD Natuna, layanan kesehatan di BP Kompi Komposit Marinir
Natuna, Kepri (ANTARA) - Satgas Kompi Komposit Marinir Natuna III tahun 2022 menggelar bakti sosial (baksos) dan berbagai perlombaan menjelang puncak acara HUT Marinir TNI-AL ke 77 pada Selasa (15/11) di Setengar, Kepulauan Natuna, Provinsi Kepulauan Riau.

"Dimulai dari tanggal 2 November 2022 sampai dengan puncak acara HUT Marinir Ke 77 bertepatan pada tanggal 15 November 2022, bertempat di Markas Kompi Komposit Marinir Natuna, Setengar," kata Komandan Satgas (Dansatgas) Kompi Komposit Marinir Natuna, Mayor (Mar) Novan Noor Alam di Natuna, Ahad.

Ia menyatakan berbagai macam perlombaan telah dilaksanakan dengan melibatkan warga setempat bersama prajurit Marinir, di antaranya lomba catur, tenis meja, lomba karaoke, lomba game play station, dan lomba ketahanan pangan khusus internal satgas.

Baca juga: Jaga kedaulatan maritim, 11 kapal diturunkan Operasi Lancang Kuning

Baca juga: TNI Al Harus Perkuat Pertahanan di Kepri


Adapun kegiatan selain dari pada perlombaan dalam memeriahkan HUT Marinir ke 77 tersebut, Satgas Kompi Komposit Marinir Natuna juga melaksanakan bakti sosial.

"Bantuan sosial diberikan kepada warga setempat, beasiswa kepada siswa siswi SD 005 Teluk Depeh, santunan anak yatim piatu, donor darah di RSUD Natuna, layanan kesehatan di BP Kompi Komposit Marinir," katanya.

Ia juga menyampaikan untuk pemberian hadiah perlombaan personel satgas dan warga akan diberikan pada saat acara puncak yaitu pada tanggal 15 November 2022 di Mako Jalawira Kompi Komposit Marinir, Setengar.

"Serta pemberian sembako lanjutan kepada warga, pemberian santunan anak yatim piatu dan beasiswa kepada murid SD 005 Teluk Depeh," katanya.

Sebelumnya, ia bersama personel juga telah menyerahkan bantuan sembako dari rumah ke rumah kepada warga setempat.

"Harapan kami dengan kegiatan yang dilaksanakan ini dapat lebih erat lagi hubungan warga dan TNI dalam hal ini Korps Marinir, sehingga keberadaan Satgas Sangat terasa di masyarakat Natuna," demikian Novan Noor Alam.

Baca juga: Tangani WNI dievakuasi, Marinir kirim Satgas Kemanusiaan ke Natuna

Baca juga: Staf ahli Korps Marinir TNI AL minta pasukan bijak bermedia sosial

Baca juga: Dua Marinir Hilang di Perairan Natuna

Baca juga: Marinir kirim 88 prajurit jaga 3 pulau di perbatasan Kepri

Pewarta: Cherman
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2022