Jakarta (ANTARA) - Startup retail kopi Fore Coffee bekerja sama dengan Oma Elly meluncurkan menu pendamping untuk minum kopi yang terdiri dari 10 jenis gelato dan empat rasa mousse yang dihadirkan secara perdana di gerai Gandaria City, Jakarta.

“Kami mengundang warga Jakarta untuk mengunjungi gerai Fore Coffee dengan konsep baru di Gandaria City yang menyajikan gelato dan mousse pertama di Fore Coffee,” VP Marketing, Fore Coffee Matthew Ardian melalui keterangan pers yang diterima di Jakarta, Selasa.

Baca juga: Strategi Fore Coffee hadapi musim liburan dan tahun baru

Sepuluh varian rasa gelato itu terdiri dari empat rasa kreasi spesial antara Fore Coffee dan Oma Elly yang dinamakan Fore Coffee Signature Gelato, Pandan Gelato, Butterscotch Gelato, dan Almond Cocoa Gelato. Sementara enam lainnya merupakan rasa gelato unggulan Oma Elly.

Kemudian, empat mousse terdiri dari Butterscotch Mousse, Classic Vanilla Mousse, Choco Hazelnut Mousse, dan Pandan Mousse. Satu cup berisikan dua scoop gelato dapat dinikmati dengan harga Rp32.000 dan satu porsi mousse lezat dibanderol seharga Rp39.000.

Menu-menu kolaborasi spesial ini juga dapat dipesan melalui aplikasi Fore Coffee dan mitra aplikasi pengantaran makanan seperti GoFood dan GrabFood dengan klik pesanan dari gerai Fore Coffee Gandaria City.

Menurut Matthew, menyambut kehadiran pencinta Fore Coffee merupakan salah satu motivasi startup kopi itu dalam berkarya. Sajian menu-menu pilihan yang terkurasi tersebut merupakan salah satu rangkaian kemeriahan pembukaan kembali gerai dengan konsep baru.

“Makna kebahagiaan dan kepuasan konsumen ketika mereka menjadikan gerai Fore Coffee untuk berkumpul bersama keluarga dan sahabat sembari bersantai atau berbincang seru sungguh bernilai bagi Fore Coffee. Itulah sebabnya kami terus grind the essentials dalam berikan pengalaman khas Fore Coffee yang unik dan sempurna, sehingga tercipta memori baru yang indah,” kata Matthew.

Baca juga: Menu kreasi Vidi Aldiano tetap dijual di Fore Coffee hingga 2023

Baca juga: Fore Coffee tunjuk Vidi Aldiano jadi Chief Savor Advisor

Baca juga: Fore Coffee akan buka gerai baru di kuartal pertama 2022

Pewarta: Rizka Khaerunnisa
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2022