Pangkalpinang (ANTARA) - Penjabat Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Ridwan Djamaluddin mengharapkan peran pers menjadi pembangun kekuatan masyarakat dengan menyiarkan informasi mengenai program pemerintah daerah itu.

"Dalam menyambut Hari Pers Nasional 2023, kami mengharapkan insan pers bisa terus maju dan menjadi pembangun kekuatan masyarakat," kata Ridwan Djamaluddin di Pangkalpinang, Rabu.

Ia mengatakan selama ini pers merupakan salah satu penopang utama keberhasilan pembangunan daerah, dengan menyiarkan atau menyajikan informasi terkait program pembangunan dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM).

"Kami berharap pers tidak memberitakan hoaks atau kabar bohong, dan peran media massa ini dapat menjadi bagian penyambung lidah informasi pembangunan pemerintah kepada masyarakat," katanya.

Selain itu, ujar Ridwan, pers juga sebagai media informasi yang memiliki peran untuk menjalankan kontrol sosial, khususnya kepada pemerintah, seperti tertuang dalam Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Pasal 6 butir d yakni melakukan pengawasan, kritik, koreksi, dan saran terhadap hal-hal yang berkaitan dengan kepentingan umum.

Ia juga berharap secara spesifik untuk media online agar mengkonsolidasikan diri, sehingga peran mereka makin lama makin konsumtif, terutama dalam menghadapi tahun politik agar harus menjaga kohesi sosial masyarakat.

 "Semoga pers di Babel kualitasnya semakin lama semakin maju," ujarnya.


 

Pewarta: Aprionis
Editor: Laode Masrafi
Copyright © ANTARA 2023