Beijing (ANTARA) - Aktivitas logistik e-commerce di China kembali mencatatkan ekspansi yang kuat pada April berkat masa liburan yang semakin mendorong pemulihan permintaan dalam negeri, menurut data industri.

Bulan lalu, indeks pelacakan aktivitas logistik e-commerce naik 0,7 poin dari Maret menjadi 109 poin, melampaui puncak tertinggi pada 2022, menurut survei yang dilakukan oleh Federasi Logistik dan Pembelian China bersama raksasa e-commerce JD.com.

Delapan dari sembilan subindeks utama yang mengukur aktivitas logistik e-commerce di berbagai bidang mengalami kenaikan pada bulan lalu.

Kebangkitan yang kuat berlanjut di sisi permintaan, dengan indeks untuk volume bisnis dan bisnis pedesaan tumbuh selama empat bulan berturut-turut, menurut survei tersebut.

Survei itu memproyeksikan bahwa percepatan pemulihan aktivitas logistik e-commerce kemungkinan akan berlanjut di masa mendatang, dan indeks-indeks yang melacak aktivitas tersebut kemungkinan akan mencapai 110 poin atau lebih tinggi lagi pada Mei.
 

Pewarta: Xinhua
Editor: M Razi Rahman
Copyright © ANTARA 2023