Jakarta (ANTARA News) - Bintang sepakbola Inggris David Beckham resmi berlabuh ke Paris Saint-Germain, dengan menandatangani kontrak lima bulan dengan klub divisi satu Prancis itu.

Bergabungnya Beckham ke PSG itu diumumkan secara resmi melalui jumpa pers di Parc des Princes oleh presiden PSG Nasser Al-Khelaifi dan sporting director Leonardo bersama Beckham, Kamis waktu Prancis.

Pengumuman yang juga dipublikasikan di laman resmi PSG tersebut sekaligus mengakhiri spekulasi mengenai ke mana mantan kapten tim nasional Inggris itu akan berlabuh, sejak ia meninggalkan LA Galaxy.

Pemain berusia 37 tahun ini telah ikut mengantar LA Galaxy memenangi gelar liga di Amerika Serikat dua kali berturut-turut.

Yang membanggakan, Beckham tidak akan menggambil gajinya selama bermain untuk PSG dan akan menyumbangkan penghasilannya itu untuk organisasi amal anak-anak di Paris.

"Saya tidak akan menerima sejumlah gaji, kami telah memutuskan gaji saya akan disumbangkan ke yayasan amal anak-anak di Paris...," kata Beckham dalam jumpa pers.

(*)

Pewarta: Suryanto
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013