pemanfaatan lahan dilakukan melalui kolaborasi
Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota Jakarta Utara mengembangkan budidaya sayuran-mayur dengan memanfaatkan lahan di  Kampung Bahari, RW 7 dan RW 11 Kelurahan Tanjung Priok, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara agar menjadi ruang terbuka hijau (RTH) produktif

Wali Kota Jakarta Utara Ali Maulana Hakim di Jakarta Utara, Jumat, mengatakan pemanfaatan lahan dilakukan melalui kolaborasi Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) G4 RW 07 Kelurahan Tanjung Priok dengan Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) RW 11 Kelurahan Tanjung Priok.

"Saya berharap kegiatan  yang sudah baik ini terus mendapatkan pendampingan dari seluruh pihak, terutama Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Perikanan Jakarta Utara. Semangat warga ini harus terus didampingi supaya memiliki teknik menanam, merawat yang baik, sehingga menghasilkan panen yang bagus dan meningkatkan perekonomian masyarakat," kata Ali di Jakarta, Jumat, saat mengikuti kegiatan panen sayur-mayur seberat 75 kilogram di Kampung Bahari.

Selain itu, pendampingan pertanian perkotaan yang dilakukan di Kampung Bahari dapat menambah nilai manfaat lahan terbengkalai pada pinggir rel kereta api yang ada di sana.

"Tak hanya dimanfaatkan untuk menanam sayur-sayuran, masyarakat kini juga bisa beternak ikan," kata Ali.

Ali mengatakan hasil panen yang didapat di RW07 Kelurahan Tanjung sebanyak 30 kilogram jagung, sedangkan di RW11 dia berkesempatan memanen sebanyak 15 kilogram tanaman kangkung, 10 kilogram bayam, dan terong sebanyak 20 kilogram.

Wali Kota Jakarta Utara juga ikut menebarkan sebanyak 200 benih ikan nila, lima pohon anggur, 1.000 benih cabe, tomat, dan bayam di RW11, dan berkesempatan melihat langsung program Gerakan Masyarakat Peduli Stunting Anak (Gempita) yang dilakukan tim penggerak PKK RW07 Kelurahan Tanjung Priok.

Dalam program itu, hasil panen Kelurahan Tanjung Priok dibagi-bagikan bersama paket makanan tambahan untuk keluarga.
Baca juga: Polisi ungkap indikasi jerat narkoba intai warga Kampung Bahari Jakut
Baca juga: Kapolrestro Jakut beri meja tenis untuk warga Kampung Bahari
Baca juga: Polisi hilir-mudik ke Kampung Bahari diduga penangkapan Alex Bonpis

Pewarta: Abdu Faisal
Editor: Ganet Dirgantara
Copyright © ANTARA 2023