Saya rasa sepak bola selesai saat laga betul-betul selesai, yaitu di menit terakhir dalam laga terakhir
Manchester (ANTARA News) - Pelatih Manchester City Roberto Mancini memahami betapa klisenya pernyataan tentang perburuan gelar juara yang belum selesai hingga menit terakhir musim kompetis ini.

Pertimbangan itu yang menyebabkan ia ogah menengok klasemen sementara Liga Utama Inggris (Premier League) saat ini.

Timnya saat ini terpaut 12 poin dari pemimpin klasemen sementara Manchester United setelah gol dari Yaya Toure dan Carlos Tevez memenangkan mereka atas Chelsea dengan kedudukan 2-0 pada Minggu (24/2).

Apabila City kalah, mereka akan sulit mengejar tim asuhan Alex Ferguson. MU di ambang gelar ke-20 Liga Inggris.

"Mungkin," kata pelatih asal Italia tersebut saat ditanyai oleh wartawan dalam konferensi pers terkait beratnya beban mengejar selisih 15 poin dengan sisa pertandingan 11 kali saja.

"Saya rasa sepak bola selesai saat laga betul-betul selesai, yaitu di menit terakhir dalam laga terakhir," katanya.

"Persoalannya akan berbeda bila kami memiliki empat laga tersisa dan United unggul 12 poin. Itu jelas sudah selesai namun kami harus terus berupaya," katanya.

"Kita mungkin harus melihat klasemen setelah satu bulan berlalu, 40 hari lagi," kata dia menambahkan.
(ANT)

Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2013