Palembang (ANTARA News) - Ketua Mahkamah Konstitusi M Mahfud MD mengatakan, bangsa Indonesia sekarang ini harus terus berbenah karena konidisinya sudah mengkhawatirkan.

Sekarang ini korupsi semakin menjadi-jadi dan bila itu tidak berantas maka bangsa akan menjadi hancur, kata Mahfud yang juga Koordinator Majelis Nasional KAHMI saat menghadiri pelantikan pengurus KAHMI Kota Palembang dengan Solihun di Palembang, Jumat malam.

Memang, sebelumnya ada juga KKN tetapi tidak terencana seperti sekarang ini. Jaman Orde baru memang sudah ada korupsi tetapi tidak secerdik sekarang ini, kata dia.

Sekarang ini korupsi sudah dimulai sejak penyusunan anggaran dan itu sudah terjadi dimana-mana sehingga harus diberantas.

Oleh karena itu perlu bersama mencari solusi terbaik supaya bangsa semakin maju terutama dalam pembangunan, kata dia.

Memang, pemberantasan KKN tidak terlepas penerapan hukum yang berlaku dan tidak pilih kasih.

Menurut dia, hukum memang selalu beruba terutama bila ada perubahan polik.

Hukum sebenarnya untuk melayani dan melidungi semua pihak termasuk dalam penggunaan anggaran.

Gubernur Sumsel H Alex Noerdin dalam sambutannya yang dibacakan Asisten Pemerintahan H Mukti Sulaiman mengatakan, pengurus KAHMI diharapkan dapat meningkatkan pembangunan yang ada di daerah ini.

Selain itu untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan sehingga negara kesatuan semakin utuh, tambah dia.

(T.U005)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013