Jakarta (ANTARA) - Oneprix Motorsport Management (OMM) menggandeng komunitas lokal pada lanjutan OnePrix musim 2023 yang memasuki Putaran 3 di Sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, Jawa Barat, 8-9 Juli.

OMM terus berkomitmen untuk menggerakkan geliat ekonomi dan kreativitas masyarakat lokal di setiap kotanya. Pada gelaran di Tasikmalaya, OMM berkolaborasi dengan sejumlah pihak lokal baik instansi administrasi maupun pemberdayaan masyarakat.

Untuk aspek sumber daya manusia, OMM dibantu oleh karang taruna yang akan bertindak sebagai volunteer atau sukarelawan pada beberapa aspek penyelenggaraan mulai dari ticketing hingga crowd control.

CEO PT OMM Arlan Perkasa Lukman mengatakan keterlibatan komunitas akan menjadi ciri khas OnePrix. “Kami memang mulai mendekatkan diri kepada sejumlah pihak sebagai salah satu bentuk community building,” ujar Arlan dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu.

"Kami merasa ini potensi yang bisa dikembangkan dan melihat ini akan menjadi game changer bagi penyelenggaraan OnePrix pada masa mendatang," ujar Arlan menambahkan.

Berkaca dari dua penyelenggaraan sebelumnya, Arlan memastikan OMM juga ingin merangkul lebih dalam masyarakat lokal untuk terlibat langsung dalam pelaksanaan OnePrix di Tasikmalaya.

"Saya mengapresiasi terselenggaranya OnePrix di Tasikmalaya tahun ini. Ini merupakan kesempatan baik untuk makin menyemarakkan geliat olahraga dan ekonomi setempat," kata Arlan.

Baca juga: OnePrix usung semangat digitalisasi dan sport tourism pada musim 2023

Untuk di Tasikmalaya, OMM mencoba lebih konkret lagi dalam melibatkan masyarakat lokal. Arlan yakin hal tersebut akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat lokal bila OnePrix sukses bergulir di tempat mereka tinggal.

Gebrakan lainnya dalam penyelenggaraan OnePrix Putaran 3 adalah memanggil seluruh komunitas pencinta balap motor, khususnya motor bebek di seluruh Indonesia untuk datang langsung ke Sirkuit Bukit Peusar.

"Nanti akan ada komunitas motor dari Sentul, Bogor, yang akan melakukan touring menuju Tasikmalaya. Ini sejalan dengan tagline 'Tasik Calling' yang kami suarakan lewat tampilan desain baik di media sosial maupun medium konvensional seperti billboard dan videotron," ujarnya.

Tidak sebatas menggandeng komunitas serta masyarakat lokal, OMM juga tetap konsisten dengan tema besar sports tourism yang diangkat untuk penyelenggaraan OnePrix musim 2023.

Sejak Putaran 1 bergulir di Sentul, selalu hadir aspek-aspek identitas bagi kota penyelenggara.

Demikian juga dengan di Tasikmalaya kali ini. Gunung Galunggung sebagai salah satu ikon pariwisata serta sirip ikan air tawar yang juga menjadi komoditas penting masyarakat wilayah ini, muncul dalam semua tampilan desain OnePrix baik on air maupun off air.

“Sebetulnya ini yang sudah lebih dulu kami jalankan sejak awal musim. Kami coba mengangkat seni daerah, UMKM, hingga pemberdayaan masyarakat lokal," pungkas Arlan.

Baca juga: OnePrix 2023 putaran pertama sukses bergulir dengan dua konsep baru
Baca juga: Indonesia gelar pra-event Kejuaraan Dunia FIM Hard Enduro 2023

Pewarta: Muhammad Ramdan
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
Copyright © ANTARA 2023