Phnom Penh (ANTARA News) - Audisi sedang berlangsung ketika stasiun televisi terkemuka Kamboja mencari 12 orang untuk hidup bersama di bawah sorotan khalayak dalam reality television show pertama negara itu, seorang produser menyatakan Kamis. Acara "CTN Coffee Shop" dari Jaringan Televisi Kamboja (CTN) akan menempatkan orang yang sama sekali tak saling mengenal untuk mengelola secara bersama-sama sebuah kafe dan tinggal di apartemen di atasnya selama tiga bulan, setiap pekan para juri dan penonton akan memilih siapa di antara mereka yang harus mundur dari acara tersebut. Kehidupan mereka akan difilmkan dan para peserta hanya melakukan kontak minimal dengan dunia luar. Mereka dilarang menelpon dan menonton televisi dan bahkan pergi keluar kafe akan dipantau dengan ketat, kata CTN, seperti dilansir AFP. Peserta terakhir akan menerima hadiah berupa sepeda motor. "Kami berupaya membuat program baru dan berbeda yang dapat menghibur penonton," kata produser Kevin Kouch, sambil menambahkan bahwa para kontestan akan dipilih berdasarkan "kecerdikan, kestabilan dan kemampuan mereka untuk mengatakan hal yang sebenarnya." Episode pertama "CTN Coffee Shop" diharapkan akan dapat ditayangkan dalam beberapa pekan mendatang, kata Kouch. (*)

Copyright © ANTARA 2006