Jakarta (ANTARA News) - Wakil Ketua DPR Shohibul Iman mendesak pemerintah Indonesia untuk menggalang dukungan dari negara-negara anggota negara Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) guna membantu Mesir.

"Saya meminta kepada pemerintah Indonesia untuk berperan aktif, menjadi yang terdepan menggalang komunike bersama sesama negara OKI dan negara-negara lain," kata Shohibul di Gedung MPR/DPR/DPD RI Jakarta, Selasa.

Ia yakin negara-negara Islam bisa bersama-sama membantu Mesir mengatasi persoalan dalam negeri mereka.

"Itu memang masalah dalam negeri Mesir dan tidak bisa intervensi mereka. Tapi sebagai bagian dari warga negara dunia, sama-sama anggota PBB dan OKI, Indonesia harus berperan aktif," katanya.

"Saat ini pemerintah belum terlihat pro-aktifnya. Pemerintahan SBY harus terdepan melakukan penggalangan terhadap negara-negara Islam," kata politisi Partai Keadilan Sejahtera itu.

Pewarta: Zul Sikumbang
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013