Qingdao, Cina, (ANTARA/PRNewswire) - Hisense, produsen alat dan perangkat elektronik global, meraih sertifikat jejak karbon produk atas Hisense 5S Series Washer-Dryer terbaru menurut standar ISO 14067. Hisense juga memperoleh pengakuan jejak karbon perusahaan atas divisi Hisense Washing Machine Company sesuai standar ISO 14064-1 dari TÜV Rheinland, penyedia layanan teknik terkemuka di dunia.

Sesuai standar ISO 14067, TÜV Rheinland bekerja sama dengan Hisense dalam menghitung jejak karbon produk (product carbon footprint/PCF) 5S Series Washer-Dryer, mulai dari tahap pengadaan bahan baku dan prapengolahan, produksi, distribusi, penggunaan dan daur ulang limbah. Data jejak karbon dari tahap produksi dan manufaktur dihimpun, dipilah, dan diverifikasi dari vendor dan Hisense dalam tahap awal dengan teknik data modeling. Statistik jejak karbon siklus produk untuk tahap aplikasi di beberapa negara target ekspor dikumpulkan berdasarkan standar pengetesan produk, termasuk standar-standar EU No 2019/2023, EN 60456:2006+A11:2020, dan EN IEC 62512:2020+A11:2020.

Hasil PCF mengakui kapabilitas penghematan energi 5S Series Washer-Dryer yang luar biasa. Produk ini ikut menghemat tagihan listrik dan mencapai keberlanjutan lingkungan hidup dari sisi efisiensi energi berdasarkan European Standard A Class. Dengan konsep "Smart washing, easy living", 5S Series Washer-Dryer meningkatkan kepuasan pelanggan lewat inovasi teknis, standar higiene, dan kemudahan penggunaan. Maka, seluruh hal ini mewujudkan "kenyamanan hidup". Hisense terus berupaya menerapkan skema keberlanjutan dalam berbagai aspek produk, termasuk desain rendah karbon pada kemasan produk, serta melakukan sejumlah penggantian material menjadi bahan ramah lingkungan yang mudah didaur ulang, dan rendah karbon.

TÜV Rheinland juga memverifikasi jejak karbon perusahaan Hisense Washing Machine Company berdasarkan standar ISO 14064-1. TÜV Rheinland menjalankan proses validasi silang lewat sejumlah pernyataan, tagihan, dan ulasan material lain, serta menentukan kelayakan data, autentisitas, dan reliabilitas, termasuk kunjungan lapangan, inspeksi pelaporan data dari inventori internal, serta mencermati setiap sumber emisi.

Hisense Washing Machine Company menyelesaikan inventori jejak karbon secara lengkap atas seluruh departemen dan produknya pada Oktober 2023. Dengan demikian, perusahaan ini secara strategis menyusun empat jalur menuju penurunan karbon, terdiri atas pengelolaan, kegiatan operasional, rantai pasok, dan produk yang ramah lingkungan. Demi mewujudkan teknologi inovatif dan berkelanjutan, Hisense ingin menawarkan berbagai produk yang hemat energi dan bermutu tinggi bagi pelanggan guna mewujudkan dunia yang lebih lestari.

Pewarta: Irvan Ariyana
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2023