Jakarta (ANTARA) -
Lima berita hukum pada Minggu (28/1) yang terjadi di wilayah Indonesia masih menarik untuk dibaca dan menjadi perhatian publik, mulai dari Polri tangkap dua pelaku TPPO hingga Ditjen Imigrasi menggelar Hari Bhakti Imigrasi.

Klik di sini untuk berita selengkapnya

1. Polri tangkap dua pelaku dugaan TPPO di Banten-Jabar

Direktorat Tindak Pidana Umum (Dittipidum) Bareskrim Polri menangkap dua tersangka kasus dugaan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di wilayah Cileungsi, Bogor, Jawa Barat dan Ciledug, Tangerang, Banten.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan kedua tersangka dugaan TPPO tersebut yaitu Suarty B Riartika alias Tika dan Ani Puji Astutik alias Elisa, yang ditangkap pada Kamis (25/1).
 
Selengkapnya di sini

2. Hari Bhakti Imigrasi, Ditjen Imigrasi gelar pelayanan paspor di GBK

Direktorat Jenderal (Ditjen) Imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) menggelar layanan pembuatan paspor baru maupun perpanjangan paspor di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Minggu, dalam rangka perayaan Hari Bhakti Imigrasi ke-74.

Direktur Jenderal (Dirjen) Imigrasi Kemenkumham Silmy Karim mengatakan pihaknya menyediakan pelayanan paspor untuk 1.074 pemohon. Hal itu, katanya, sekaligus membuktikan bahwa Ditjen Imigrasi bisa melayani ribuan pemohon paspor dalam satu hari sekaligus.
 
Selengkapnya di sini
 
3. Kecelakaan di Gading Serpong Tangerang, dua orang tewas
 
Dua orang tewas dalam kecelakaan lalu lintas antara kendaraan sepeda motor dan mobil di Jl Gading Serpong Boulevard, tepatnya di U-Turn dekat Ruko Chrystal II Kelurahan Pakulonan Barat, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang pada Minggu (28/01) dini hari.
 
Juru Bicara Humas Polres Tangerang Selatan Ajun Komisaris Wendi Afrianto di Tangerang, menyampaikan bahwa kecelakaan yang terjadi sekitar pukul 04.30 WIB itu melibatkan kendaraan sepeda motor jenis Honda Scoopy dan mobil jenis sedan.
 
Selengkapnya di sini
 
4. 1.535 personel gabungan amankan kampanye Prabowo-Gibran di Semarang
 
Sebanyak 1.535 personel gabungan polisi dan TNI diterjunkan untuk mengamankan kampanye akbar pasangan calon presiden dan calon wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Kota Semarang, Jawa Tengah, Minggu.
 
Kasatgas Operasi Daerah Operasi Mantab Brata Candi 2024 Kombes Pol.Risto Samodra mengatakan pengamanan dilakukan mulai kawasan Taman Indonesia Kaya hingga lapangan Simpang Lima Semarang.
 
Selengkapnya di sini
 
5. TNI-Polri terus pulihkan keamanan di Sugapa dari gangguan KKB
 
Kapolda Papua Irjen Pol. Mathius Fakhiri mengakui TNI dan Polri hingga kini masih terus memulihkan situasi keamanan di Sugapa, ibu kota Kabupaten Intan Jaya, Papua Tengah dari gangguan KKB.
 
"Memang benar saat ini upaya pemulihan masih terus dilakukan dan kondisi keamanan berangsur kembali kondusif," kata Irjen Pol. Mathius Fakhiri kepada ANTARA di Jayapura, Minggu.
 
Selengkapnya di sini
 
 

Pewarta: Laily Rahmawaty
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2024