Jakarta (ANTARA News) - Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar berharap peningkatan upah tidak membahayakan perusahaan.

"Peningkatan upah tidak boleh membahayakan atau mengancam perusahaan menjadi bangkrut," ujar Muhaimin usai membuka Konferensi Nasional Produktivitas di Jakarta, Kamis.

Muhaimin menganjurkan pekerja menggunakan dewan pengupahan untuk penetapan upah.

"Jangan sampai demo yang menjadi sumber keresahan dan kemacetan jadi kontraproduktif dengan perjuangan."

Muhaimin menyarankan pekerja untuk menggunakan forum-forum dalam memperjuangkan upah seperti dewan pengupahan dan komunikasi yang melibatkan pengusaha dan pekerja.

Pewarta: Indriani
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013