Semuanya aman, karena tadi saya keliling untuk memastikan semua kebutuhan bahan pokok ada di pasar, dan memang itu faktanya
Pasuruan (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur memastikan pasokan kebutuhan bahan pokok aman hingga Lebaran 2024 sehingga masyarakat tidak perlu panik dan khawatir akan kelangkaan kebutuhan bahan pokok.

Pj Bupati Pasuruan, Andriyanto di Pasuruan, Selasa, mengatakan persediaan bahan pokok di seluruh pasar tradisional di Kabupaten Pasuruan masih melimpah mulai beras, gula, minyak goreng, telur sampai daging dan sayuran.

"Semuanya aman, karena tadi saya keliling untuk memastikan semua kebutuhan bahan pokok ada di pasar, dan memang itu faktanya," katanya saat monitoring harga bahan kebutuhan pokok di Pasar Pandaan dan Pasar Bangil, Pasuruan.

Ia mengatakan, dari semua jenis bahan pokok yang menjadi atensi tersendiri adalah beras, gula dan daging di mana dari ketiga bahan pokok tersebut harganya sudah stabil.

"Untuk beras IR 64 di kisaran Rp15 ribu per kilogram, kemudian Gula Rp16 ribu per kilogram, daging ayam Rp36-37 ribu per kilogram, dan daging sapi Rp120 ribu per kilogram," katanya.

Salah satu pedagang di Pasar Pandaan, Edy menjelaskan rata-rata harga sembako banyak yang turun seperti harga cabai merah besar dari Rp80 ribu per kilogram kini menjadi Rp40 ribu per kilogram.

"Begitu pula dengan dengan cabai rawit turun dari Rp70 ribu menjadi Rp35 ribu per kilogram dan telur ayam boiler dari Rp31 ribu menjadi Rp29 ribu, serta tomat dari Rp30 ribu menjadi Rp25 ribu. Sedangkan bawang putih tetap bertahan di harga Rp40 ribu per kilogram serta bawang merah Rp30 ribu per kilogram," ujarnya.

Baca juga: Penyesuaian tarif baru Tol Pasuruan-Probolinggo mulai 3 Maret
Baca juga: Mendag revitalisasi Pasar Tematik Wisata Cheng Hoo

 

Pewarta: Indra Setiawan
Editor: Ahmad Buchori
Copyright © ANTARA 2024