Banjarmasin (ANTARA) - Stasiun Geofisika Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), mencatat sembilan kali gempa bumi mengguncang wilayah Kalimantan dan sekitarnya pada periode 12-18 April 2024.

Berdasarkan informasi Stasiun Geofisika Balikpapan yang diterima di Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel), Jumat, menyebutkan gempa tektonik yang terjadi dalam sepekan berkekuatan magnitudo di bawah empat.

Peta sebaran gempa bumi (seismisitas) diantaranya gempa magnitudo 3,2 pada 12 April 2024 sekitar pukul 12.05 WITA di lokasi 3,77 derajat Lintang Selatan (LS) -115,53 derajat Bujur Timur (BT) di darat pada jarak 35 kilometer arah barat daya Tanah Bumbu (Kalsel) kedalaman 10 kilometer.

Kemudian Gempa magnitudo 3,0 pada 13 April 2024 sekitar pukul 12.54 WITA di lokasi 0,29 derajat LU-116,87derajat BT pada pada jarak 55 kilometer arah timur laut Kutai Kartanegara (Kaltim) kedalaman delapan kilometer.

Baca juga: BMKG catat 11 gempa guncang Kalimantan periode 22-28 Maret 2024

Gempa magnitudo 3,4 kembali mengguncang pada 13 April 2024, sekitar pukul 23.48 WITA di lokasi 1,90 derajat Lintang Utara (LU)-116,59 derajat BT pada jarak 87 kilometer arah barat daya Berau (Kaltim) kedalaman 158 kilometer.

Selain itu gempa magnitudo 2,3 pada 15 April 2024 sekitar pukul 16.46 WITA di lokasi 1,14 derajat LU-118,71 derajat BT pada jarak 177 kilometer arah timur laut Bontang (Kaltim) kedalaman lima kilometer.

Kemudian gempa magnitudo 2,7 pada 16 April 2024 sekitar pukul 04.31 WITA di lokasi 1,04 derajat LS-115,25 derajat BT pada jarak 19 kilometer arah tenggara Barito Utara (Kalteng) kedalaman lima kilometer. 

Selanjutnya, gempa magnitudo 2,9 pada 16 April 2024 sekitar pukul 12.22 WITA di lokasi 2,11derajat LS-115,62 derajat BT pada jarak 54 kilometer arah timur laut Amuntai (Kalsel) kedalaman 10 kilometer.

Baca juga: BPBD: Warga tak rasakan gempa di Kotabaru

Kemudian gempa magnitudo 2,9 pada 17 April 2024 sekitar pukul 21.19 WITA di lokasi 1,10 derahat LS-112,74 derahat BT pada jarak 15 kilometer arah barat daya Katingan (Kalteng) kedalaman 10 kilometer.

Pada 18 April 2024 sekitar pukul 16.14 WITA terjadi gempa magnitudo 3,3 di lokasi 2,42 derajat LS-116,45 derajat BT pada jarak 94 kilometer arah utara Kotabaru (Kalsel) kedalaman 10 kilometer.

Kemudian gempa magnitudo 3,2 pada 18 April 2024 sekitar pukul 21.32 WITA di lokasi 0,96 derajat LU-119,36 derajat BT pada jarak 155 kilometer arah barat laut Toli Toli (Sulteng) kedalaman 13 kilometer, lebih dekat dengan Tanjung Mangkalihat (Kaltim).

BMKG mengimbau masyarakat Kalimantan sekitarnya tetap tenang serta tidak panik ketika terjadi gempa bumi, dan menghindari bangunan rawan roboh yang disebabkan gempa. Kemudian menghubungi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) jika terjadi kerusakan pasca-gempa.

Baca juga: BMKG: Gempa dangkal guncang di Kotabaru Kalsel, tak berpotensi tsunami

Pewarta: Tumpal Andani Aritonang
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2024