Menurut keterangan tertulis KBRI Roma yang diterima di Jakarta, Selasa, pameran tersebut menampilkan karya dari 14 fotografer asal Indonesia (Tasikmalaya) dan Italia yang memadukan budaya kota Tasikmalaya dan Roma melalui fotografi.
Pameran foto tersebut diselenggarakan oleh KBRI Roma bekerja sama dengan Kantor Walikota Fiano Romano dan seorang fotografer Italia bernama Stefano Romano.
KBRI Roma menyampaikan bahwa Kuasa Usaha ad Interim (KUAI) Lefianna H. Ferdinandus menyambut baik pelaksanaan kegiatan tersebut yang sekaligus dimanfaatkan untuk mempromosikan Indonesia di Italia.
Dia menyampaikan bahwa pameran itu merupakan wujud nyata kerja sama yang baik antara masyarakat Indonesia dan Italia, serta hasil konkret dari hubungan diplomatik kedua negara yang pada tahun ini mencapai 75 tahun.
Sementara itu, Walikota Fiano Romano David Santonastaso menyampaikan apresiasi dan rasa bangga karena pameran foto Italia dan Indonesia dapat terlaksana di kota Fiano Romano.
Dia juga menyampaikan bahwa fotografi akan semakin mempererat hubungan antara Italia dan Indonesia.
Pameran foto itu dihadiri oleh para tamu undangan dari kalangan pemerintah kota Fiano Romano, komunitas fotografer Italia dan Friends of Indonesia di Italia.
Disebutkan bahwa 14 fotografer asal Indonesia dan Italia menghasilkan 14 karya fotografi yang diperoleh dari penelusuran keunikan kota Roma dan Tasikmalaya dengan mengambil sudut pandang budaya, sosial dan pariwisata.
Meski Roma dan Tasikmalaya memiliki identitas, karakter dan pandangan kehidupan masing-masing, namun terdapat nilai budaya dan kebiasaan masyarakat yang dapat disinergikan melalui fotografi.
Kolaborasi antara komunitas fotografi Indonesia dan Italia sudah dimulai sejak 2021 dan disepakati untuk mewujudkan konsep perpaduan dua budaya, yaitu Roma dan Tasikmalaya melalui fotografi.
Pameran foto pertama itu diadakan pada 21 September 2022 di Gedung Kesenian Kota Tasikmalaya.
Baca juga: KBRI Roma bawa diplomasi budaya angklung di Indonesian Cultural Night
Baca juga: Indonesia kenalkan diplomasi angklung di Italia
Baca juga: KBRI Roma dukung kreativitas karya seni batik
Pewarta: Cindy Frishanti Octavia
Editor: Azis Kurmala
Copyright © ANTARA 2024