Moskow (ANTARA) - Tentara Rusia mencaplok pemukiman Klishchiivka di Ukraina, wilayah strategis dan penting yang memungkinkan Moskow mengendalikan rute transportasi, menurut klaim Kementerian Pertahanan negara tersebut, Rabu (22/5).

“Sebagai hasil dari tindakan aktif tersebut, unit-unit Kelompok Pasukan Selatan membebaskan pemukiman Klishchiivka di Republik Rakyat Donetsk,” ujar kementerian itu dalam pernyataan tertulisnya.

Sementara dalam pernyataan terpisah, pejabat militer Rusia Vitaly Ganchev mengatakan Rusia juga mencaplok 49 pemukiman di wilayah Kharkiv Ukraina, yang sebagian besar adalah desa-desa kecil.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy pada Selasa (21/5) mengklaim pasukan negaranya mencapai hasil nyata dalam memukul mundur serangan Rusia di wilayah Kharkiv, yang saat ini menjadi lokasi konfrontasi paling akut antara kedua negara.

Pada 10 Mei, Kementerian Pertahanan Ukraina mengumumkan pemindahan unit cadangan angkatan bersenjatanya ke arah Volchansk di wilayah Kharkiv, sementara pemerintah setempat memerintahkan evakuasi.

Presiden Rusia Vladimir Putin pada Jumat (17/5) mengatakan operasi tempur di wilayah Kharkiv Ukraina bertujuan untuk membangun zona bersih, sebuah daerah penyangga di mana serangan Ukraina tidak dapat mencapai wilayah Rusia.

Sumber: Anadolu-OANA

Baca juga: Putin nyatakan terbuka untuk dialog terkait krisis Ukraina
Baca juga: Ukraina buat UU mobilisasi narapidana untuk berperang melawan Rusia

Penerjemah: Devi Nindy Sari Ramadhan
Editor: M Razi Rahman
Copyright © ANTARA 2024