Kami berharap, jika para pengusaha kecil sudah bisa kembali berusaha, nantinya akan membantu perekonomian nasional."
Jakarta (ANTARA News) - Partai Golkar melalui Gerakan Ayo Bangkit (GAB) memberikan pelatihan usaha kecil dan menengah (UMK) bagi korban banjir DKI Jakarta, di Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP), Tandjung Barat, Jakarta Selatan, Selasa.

Wakil Ketua Bidang Pengusaha Kecil dan Menengah DPD Partai Golkar DKI Jakarta, H Ikhsan Ingratubun SE, saat membuka pelatihan tersebut, mengatakan, GAB di LPMP  tersebut diikuti sebanyak 50 pengusaha kecil dan menengah yang menjadi korban banjir dan akan mendapatkan pelatihan sehari.

"Partai Golkar selalu peduli terhadap rakyat kecil. Khususnya kepada para pengusaha kecil yang menjadi korban banjir, kita memberikan modal dengan bunga ringan untuk memulihkan perekonomian mereka," ujarnya.

Menurut Ikhsan, dari 7.000 pengusaha kecil yang telah mengikuti program GAB, sebagian besar berhasil mengembangkan usahanya.

"Kami berharap, jika para pengusaha kecil sudah bisa kembali berusaha, nantinya akan membantu perekonomian nasional," katanya.

Ikhsan mengatakan, GAB yang didukung penuh oleh Ketua Umum Partai Golkar, H Aburizal Bakrie ini, bertujuan membantu para pengusaha kecil dan menengah dalam mengatasi persoalannya.

Sejak diluncurkan pada 2011, GAB kali ini merupakan gelombang kedelapan. GAB yang diselenggarakan dari Aceh hingga Papua ini, sejak 2011 telah diikuti sekitar 7.000 orang.(*)

Pewarta: Ruslan Burhani
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2014