Bandung (ANTARA News) - Ketua Dewan Pembina Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Prabowo Subianto mengajak warga Bandung untuk memberikan suara mereka dengan mencoblos pada 9 April 2014 saat menjadi juru kampanye di Lapangan Bojongloa, Rancaekek, Bandung, Jumat.

"Pemilu adalah kekuasaan rakyat. Rakyat Indonesia pada 9 April akan memegang kekuasaan. Satu orang satu suara. Saya minta saudara semua untuk meyakinkan lingkunganmu, saudaramu, kerabatmu, tetanggamu, jangan sampai tidak nyoblos," ujar Prabowo Subianto di Bandung, Jumat.

Prabowo mengatakan, semua rakyat Indonesia sama di depan kotak suara, sama-sama hanya boleh memberikan satu suara.

"Tidak ada orang kaya dan miskin, jenderal dan petani, profesor dan tukang becak, semua sama. Hanya boleh memberikan satu suara," kata Prabowo.

Prabowo menjelaskan, 9 April adalah tanggal yang sangat penting bagi kehidupan bangsa dan merupakan hari kedaulatan seluruh rakyat Indonesia, sehingga tidak ada yang boleh menjadi golongan putih.

"Kalau anda tidak mencoblos, maka suaramu akan digunakan orang lain. Kalau anda tidak datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS), suaramu akan dicuri orang-orang jahat," kata Prabowo.

"Kalau saudara ditawari uang, terima saja. Tapi tetap mencoblos nomor enam. Tidak usah berterima kasih, karena itu adalah uang kalian, uang rakyat, yang dicuri oleh orang-orang jahat. Biar mereka kapok," katanya.

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014