Mataram (ANTARA News) - Tiga dari 155 penumpang AirAsia  QZ8501 berasal dari Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Tiga korban asal Lombok itu diketahui berdasarkan temuan pihak keluarga yang melihat daftar manifest nomor 138, 129, dan 140 pesawat Air Asia dengan kode penerbangan QZ8501.

Berdasarkan daftar manifestnya, berturut-turut disebutkan penumpang tersebut bernama Thirza Aurelia, Ang Mie Jong, dan Lina Soetanto.

Ketiga perempuan itu merupakan saudara sepupu dari Winarsi alias Ona, seorang pengusaha telur di Ampenan, Kota Mataram.

"Ang Mie Jong itu sepupu saya, ia biasa dipanggil Linchen. Sedangkan Lina Soetanto adalah anak sematawayangnya, dan Thirza Aurelia itu keponakan," kata Winarsi saat ditemui wartawan, Senin.

Dari penuturannya, Winarsi mengatakan umur Linchen hampir sama dengan dirinya. "Umurnya sekitar 50 tahun, single parent  dan kerjanya sebagai distributor beras," ujarnya.

Ia mengatakan bahwa Linchen tinggal di jalan Al Amin Nomor 5F, Kelurahan Pejeruk, Kecamatan Ampenan. Dari keterangannya, Linchen hanya tinggal berdua dengan anak gadisnya.

Pewarta: Dhimas Budi Pratama
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2014