... Tagana sudah dikirim ke lokasi dimana pengungsi berada untuk mengidentifikasi bantuan apa yang akan disalurkan kepada mereka...
Jakarta (ANTARA News) - Kementerian Sosial siap mengirimkan bantuan kemanusiaan untuk pengungsi Rohingya yang terdampar dan saat ini ditampung di Aceh Utara, Kota Langsa dan Sumatera Utara.

"Tim kami, yaitu Tagana sudah dikirim ke lokasi dimana pengungsi berada untuk mengidentifikasi bantuan apa yang akan disalurkan kepada mereka," kata Menteri Sosial, Khofifah Parawansa, dalam keterangan tertulis yang diterima, di Jakarta, Senin.

Berbagai bantuan seperti dapur umum, mobil dump lapangan dan sebagainya sudah disiapkan, kata dia.

Namun Kementerian Sosial saat ini tengah menunggu penugasan tertulis dari Kementerian Luar Negeri, sebab yang ditangani adalah warga negara asing.

"Kementerian Sosial menunggu penugasan tertulis dari Kementerian Luar Negeri untuk bantuan yang akan diberikan kepada manusia perahu yang WNA itu," katanya.

Prosedur Standar Operasi (PSO) bantuan yang disiapkan Kementerian Sosial, di antaranya kebutuhan logistik berupa beras dan permakanan, perlengkapan anak dan keluarga, dan matras (kasur).

Untuk penugasan dari Kemlu dan teknis di lapangan berkoordinasi dengan BNPB Pusat. Hal itu dilakukan karena terkait penggunaan anggaran negara yang membutuhkan kelengkapan adminstratif, tapi dijamin tidak lama.

Menyediakan penampungan bagi pengungsi internasional bukan barang baru bagi Indonesia. Pulau Galang di Laut Natuna menjadi saksi saat gelombang demi gelombang manusia perahu dari Viet Nahm berdatangan pada dasawara '70-an. 

Pewarta: Desi Purnamawati
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2015