London (ANTARA News) - Liverpool mendapat hantaman pada malam sebelum musim baru Liga Utama Inggris bergulir ketika gelandang asal Wales, Joe Allen, dipastikan absen sampai empat pekan karena cedera otot paha belakang.

Allen mendapat cedera itu pada fase awal pertandingan persahabatan antara Liverpool melawan Swindon akhir pekan silam, ketika ia tiba-tiba terpincang-pincang.

Pelatih Liverpool Brendan Rodgers dalam konferensi pers Jumat menjelang pertandingan pembukaan timnya di liga melawan Stoke pada Minggu mengatakan Allen kemungkinan akan absen tiga sampai empat pekan dan menyebutnya sebagai hal yang mengecewakan.

"Ia tentu saja tidak akan dapat dimainkan untuk akhir pekan," katanya seperti dilansir kantor berita AFP.

Namun ada berita yang lebih bagus untuk Rodgers perihal penyerang Liverpool dan Inggris Daniel Sturridge, yang berada di jalur untuk kembali dari masalah cedera pinggang yang dia dapat awal September.

Sturridge terus memulihkan diri menyusul operasi di Boston untuk mengatasi masalah pinggang yang telah lama menderanya.

Ia hanya 18 kali tampil musim lalu karena terus-menerus mendapat masalah cedera. Ia terakhir tampil di Piala FA saat timnya menang di markas Blackburn pada April.

Namun pekan ini ia mengunggah video berisi dirinya berlari, menendang, dan menyundul bola di media sosial dengan pesan "Semakin dekat..."

"Daniel mudah-mudahan akan kembali awal September, ia bekerja sangat keras," kata Rodgers ketika ditanyai mengenai kabar terkini kebugaran Sturridge.(Uu.H-RF)

Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2015