Jakarta (ANTARA News) - Wakil Presiden Jusuf Kalla membuka pameran kerajinan Indonesia Inacraft 2016 yang digelar sejak hari ini hingga 24 April 2016 di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Rabu.

Pameran kerajinan terbesar Indonesia ini diikuti oleh lebih dari 1.400 peserta perusahaan kerajinan baik produsen dan eksportir dari 34 provinsi di Indonesia yang menempati 1.333 gerai.

Pada pameran kali ini jumlah peserta individu meningkat hingga 849 stan dan 359 stan dinas, BUMN 117 stan dan delapan stan peserta luar negeri dari Singapura, Jepang, Pakistan, Nepal, India dan Syria.

Bertema "From Smart Village to Global Market", Inacraft berusaha memfasilitasi produk-produk kerajinan Indonesia agar naik ke jenjang lebih tinggi dan mengangkat derajat produk kerajinan Indonesia.

Barang kerajinan yang dipamerkan antara lain berbagai produk kerajinan dari tekstil seperti batik, tenunan, bordir, songket, ikat dan beragam aksesoris, kerajinan kayu seperti patung, furnitur berukir, mainan edukasi, barang-barang perhiasan dari emas, perak dan batu permata.

Tahun ini Inacraft menyediakan shuttle bus gratis dari beberapa mal dan bandara ke situs pameran, antara lain Margocity, Mal Taman Anggrek dan Sumarecon Mal Bekasi.


Pewarta: Desi Purnamawati
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2016