Jakarta (ANTARA News) - Perusahaan pakan ternak PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk. menerbitkan obligasi Japfa I-2007 senilai Rp500 miliar dengan tingkat bunga sekitar 12,33 hingga 12,87 persen. Obligasi dengan rating BBB+ dari Pefindo itu memiliki jangka waktu lima tahun, dan dengan rating itu kupon bunga yang tawarkan cukup tinggi. Karena dari sisi keuangan kinerja penjualan Japfa dalam tiga tahun terakhir terus meningkat, kata Senior Director Head of Invesment Banking Trimegah Securities, Akhabani, selaku penjamin emisi obligasi, di Jakarta, Rabu. Sementara itu, Direktur Japfa Comfeed, Herry Wibowo, mengatakan bahwa dana yang diperoleh dari penawaran obligasi ini akan digunakan sebesar 20 persen untuk investasi berupa pembangunan dua pabrik pakan ternak di Padang, Sumatera Utara, dan Bati-Bati Kalimantan Selatan, serta untuk pembelian satu unit pengeringan jagung di Grobogan, Jawa Tengah. Dia mengemukakan, sekira 50 persen akan digunakan untuk refinancing pinjaman bank (BRI) senilai Rp250 miliar, dari total pinjaman senilai Rp400 miliar. Sedangkan sisanya sebesar 30 persen akan dipergunakan untuk modal kerja. "Untuk investasi pembanguan dua pabrik ini kita membutuhkan dana sekitar Rp100 miliar," ujarnya. Pembanguan pabrik di Bati-Bati, kata dia, diperkirakan sudah dapat dioperasikan pada November atau Desember tahun ini. Sedangkan, untuk pembangunan pabrik yang berlokasi di Padang, diperkirakan baru bisa dioperasikan pada kuartal I-2008. Masa "book-building" obligasi ini pada 31 Mei-10 Juni 2007, masa penawaran rencananya akan dilakukan 26-28 Juni, diperkirakan pada 5 Juli akan listing di Bursa Efek Surabaya (BES). Bertindak sebagai penjamin emisi selain Trimegah Securties, perseroan juga menunjuk Bahana Securities. Bertindak sebagai wali amanat adalah Bank Mega. Herry menargetkan penjualan tahun ini dapat meningkat 9,4 persen menjadi Rp7 triliun dari tahun sebelumnya sekitar Rp6,4 triliun. Kenaikan pendapatan itu menyebabkan perseroan menargetkan laba bersih pada 2007 sebesar Rp 210 miliar. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007