Jakarta (ANTARA News) - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono rencananya akan menerima kunjungan bintang sepak bola dunia asal Prancis yang keturunan Aljazair, Zinedine Zidane, di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (6/7). "Besok Zidane akan bertemu Presiden. Dia kan banyak penggemarnya di Indonesia, dan Presiden Yudhoyono juga salah satu penggemar Zidane," kata Juru Bicara Kepresidenan, Dino Patti Djalal, kepada wartawan di halaman Istana Negara Jakarta, Kamis. Pada Jumat (6/7) tersebut Tim Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) di bawah usia 13 dijadwalkan diundang pula ke Istana Presiden lantaran prestasi mereka dinilai cukup baik akhir-akhir ini. Dalam pertemuan dengan Presiden, kata Dino, tidak akan dibicarakan hal-hal yang serius. "Hanya ngobrol-ngobrol saja, senang-senang saja," katanya. Dino menambahkan, rencananya di halaman Istana Kepresidenan, Zidane akan menunjukkan kebolehannya memainkan "si kulit bundar". "Ya, iseng-iseng tendang-tendang bola sedikitlah," tambahnya. Usai pertemuan dengan Presiden, kata Dino, Zidane tidak dijadwalkan melakukan Shalat Jumat di Masjid Baiturrahim Istana Kepresidenan karena harus langsung menuju tempat kegiatannya selanjutnya. "Kalau Presiden Yudhoyono shalat di sini, tetapi Zidane akan langsung ke suatu tempat, tidak ikut Shalat Jumat di Istana," katanya. Zinedine Zidane dijadwalkan akan berkunjung ke Indonesia pada 6-8 Juli 2007 terkait dengan keberadaannya sebagai Duta Grup Danone (Groupe Danone) untuk program anak-anak. Zidane yang juga akrab disapa "Zizou" itu akan mendampingi Franck Riboud, Groupe Danone Chairman sekaligus CEO, untuk memberikan dukungan terhadap berbagai program untuk anak-anak Indonesia yang dilakukan perusahaan global yang memproduksi susu, minuman, sereal, dan biskuit tersebut. Selama di Indonesia, Zidane akan berkesempatan untuk mengenal lebih jauh permasalahan serta tantangan yang dihadapi anak-anak Indonesia. Zidane dijadwalkan akan bertemu tim Indonesia yang telah berpartisipasi dalam Danone Nations Cup tahun ini, kompetisi sepak bola internasional terbesar untuk anak-anak berusia antara 10 sampai 12 tahun. Sebagai ikon Danone Nations Cup, Zidane akan melakukan kegiatan dengan PSSI untuk mensosialisasikan sepak bola kepada anak-anak Indonesia. Zidane dikenal luas oleh publik dunia sebagai sebagai mantan pemain tengah Juventus dan Real Madrid, serta kapten tim nasional Prancis. Ia sering dianggap sebagai pemain sepak bola terbaik di dunia dan salah satu pemain paling berbakat sepanjang masa. Pada 2001, Zidane dinobatkan sebagai Duta Besar Program Pembangunan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNDP Goodwill Ambassador) untuk membantu negara-negara memerangi kemiskinan dan mencapai "Millenium Development Goals" (MDG). Sejak 2003, Zidane telah menjadi Duta Besar Dunia (World Ambassador) untuk Danone Nations Cup, dan sejak tahun 2004 telah bekerjasama dengan "Groupe Danone" sebagai duta untuk mensosialisasikan dan mendukung berbagai programnya bagi anak-anak di seluruh dunia. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007