Jakarta (ANTARA News) - ASUS mengeluarkan model baru ponsel baterai besar, ZenFone Max Plus M1, yang hadir di Indonesia mulai hari ini.

"ZenFone Max Plus M1 kami hadirkan di Indonesia, sekaligus dimulainya erea perangkat komunikasi mobile generasi terbaru ASUS," kata Direktur Regional ASUS Asia Tenggara, Benjamin Yeh, saat peluncuran di Jakarta, Kamis.

Lini ZenFone Max mengunggulkan baterai dengan kapasitas besar, model ini juga merupakan produk pertama dari ASUS yang menggunakan layar besar Full View Display.

Layar ZenFone Max Plus M1 berukuran 5,7 inci yang dikemas dalam bodi 5,2 inci, berkat rasio aspek 18:9 yang menjadikan bezel ponsel menjadi sangat tipis.

Keuntungan ukuran layar ini adalah selain dapat menikmati lebih banyak konten, kemampuan multitugas juga dapat terlaksana karena layar yang lebih panjang dapat memuat dua aplikasi baik secara horizontal maupun vertikal.


Asus ZenFone Max Plus M1. (ANTARA News/Natisha Andarningtyas)

Baterai sebesar 4.130mAh diklaim setara dengan siaga selama 26 hari di jaringan 4G, panggilan telepon selama 26 jam di jaringan 3G, memutar video selama 13 jam atau berselancar internet selama 21 jam.

Seperti seri ZenFone Max pendahulunya, Max Plus M1 juga dapat dijadikan power bank untuk mengisi daya ponsel lain.

Baterai besar ZenFone Max Plus M1 dilengkapi dengan manajemen daya PowerMaster untuk menjaga performa baterai dan ponsel jangka panjang. Fitur yang termasuk dalam manajemen daya antara lain kemampuan reverse charging.

Lainnya, ponsel ini didukung chipset Mediatek 6750T dan CPU 4GB dengan kapasitas 64GB .

Dengan spesifikasi tersebut, dibanderol seharga Rp 2,799 juta. Sebagai perbandingan, Xiaomi baru saja meluncurkan Redmi 5 Plus, varian 4GB+64GB dijual seharga Rp 2,699 juta.

Asus ZenFone Max Plus M1. (ANTARA News/Natisha Andarningtyas)

Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2018