Bekasi (ANTARA News) - Wasit asal negara Arab Saudi akan memimpin jalannya pertandingan babak perempat final antara Tim nasional U-23 Uzbekistan kontra Korea Selatan dalam laga lanjutan perempat final Asian Games XVIII/2018, Senin sore.

Pertandingan yang digelar di Stadion Patriot Chandrabaga Kota Bekasi, Jawa Barat, mulai pukul 16.00 WIB itu akan dipimpin oleh wasit, Mohammed Khled  Al Hoish dari negara Arab Saudi dengan didampingi dua asisten wasit, Hayder Abdulhasan Ali Ubaydee dari Iraq dan Rashad Rashid Said Al Hikmani dari negara Oman.

Pelatih Korea Selatan, Hak Bum Kim, menurunkan penyerang produktifnya, Hwang Ui Jo, yang sempat mencetak gol di ke gawang Iran di laga pamungkas penyisihan grup pada 23 Agustus 2018 dengan skor akhir 2-0 untuk Korea Selatan.

Sedangkan Uzbekistan menurunkan tiga penyerang produktifnya yakni Zabikhillo Urinboev, Ikromjon Alibaev dan Dostonbek Khamdamov yang sejauh ini telah mengoleksi total 10 gol untuk negaranya.

Berikut daftar pemain kedua tim:

Timnas Uzbekistan: Erghasev Botirali (GK), Asurmatov Rustamjon, Komilov Akramjon, Otakhonov Abbosjon, Masharipov Jaloliddin, Xamrobekov Odiljon, Urinnoev Zabikhillo (C), Sidikov Javokhir, Alibaev Ikromjon, Khamdamov Dostonbek, Tursunov Dostonbek.
Pelatih: Ravshan Khaydarov


Timnas Korea Selatan: Song Bumkeun (GK), Hwang Hyunsoo, Kim Minjae, Kim Jinya, Kim Moonhwan, Son Heung Min (C), Hwang Inbeom, Na Sangho, Jang Yunho, Lee Seingmo, Hwang Ui Jo.
Pelatih: Hak Bum Kim.

Pewarta: Andi Firdaus
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2018