Jakarta (ANTARA News) - Kunjungan Putra Mahkota Arab Saudi Mohammed bin Salman bin Abdulaziz Al Saud ke Indonesia yang semula direncanakan pada 18-19 Februari 2019 ditunda.

Berdasarkan keterangan yang dirilis Kementerian Luar Negeri RI melalui situs resminya yang diakses di Jakarta, Sabtu, disebutkan bahwa selain Indonesia, Putra Mahkota Saudi juga membatalkan kunjungannya ke Malaysia.

"Indonesia dan Saudi Arabia akan terus berkomunikasi untuk menentukan jadwal baru, sekaligus memastikan hasil-hasil kunjungan (deliverables) yang lebih optimal," demikian keterangan tersebut.

Sehari sebelumnya, Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika Kemlu RI Desra Percaya telah mengonfirmasi kunjungan kerja Putra Mahkota Arab Saudi ke Indonesia setelah ramai diberitakan sejak 13 Februari lalu.

Kunjungan kerja Pangeran Mohammed bin Salman tersebut dimaksudkan untuk peningkatan kerja sama ekonomi.

Baca juga: Kemlu pastikan Putra Mahkota Saudi kunjungi Indonesia, bahas kerja sama ekonomi

Baca juga: 307 personel polisi diturunkan untuk amankan Putra Mahkota Saudi

Baca juga: Putra Mahkota Saudi gelar lawatan investasi ke Asia, Indonesia masuk agenda


 

Pewarta: Yashinta Difa Pramudyani
Editor: Azizah Fitriyanti
Copyright © ANTARA 2019