Jakarta (ANTARA News) - Jepang memastikan diri sebagai tim pertama yang lolos ke putaran final Kejuaraan U-16 Asia dengan penuh gaya, setelah mengalahkan Hongkong 7-0 pada pertandingan kualifikasi Grup F di Stadion Lebak Bulus, Jakarta, Kamis. Kemenangan tersebut membuat mereka memperoleh hasil sempurna 12 angka dari empat pertandingan yang telah dilalui dan tidak mungkin tergeser dari puncak klasemen, apapun hasil pertandingan terakhir melawan Vietnam pada Senin (5/11). "Kami sangat puas dengan kemenangan ini, terutama karena membuat kami lolos ke putaran final turnamen ini," kata pelatih Jepang, Yutaka Ikeuchi, usai pertandingan. Walau telah memastikan tiket ke putaran final, ia menegaskan mereka akan tetap berusaha mencari kemenangan saat menghadapi Vietnam. "Tetapi saya akan melakukan rotasi pemain sehingga 22 pemain yang saya bawa bisa merasakan atmosfer pertandingan internasional," tutur Ikeuchi. Untuk target selanjutnya, ia mengaku belum terlalu memikirkan soal pertandingan di putaran final nanti. Jepang, seperti diperkirakan, memiliki kualitas yang jauh lebih bagus daripada Hongkong, yang hanya bisa mengimbangi lawannya pada 15 menit awal. Striker Yoshiaki Takagi membuka skor pada menit ke-16 melalui tendangan keras kaki kanannya dari luar kotak penalti. Hanya berselang tiga menit kemudian, gelandang Seiya Mochizuki menggandakan keunggulan Jepang. Setelah itu bola hanya bergulir di daerah pertahanan Hongkong dan kiper Jepang, Ryuki Miura hanya dua kali menyentuh bola. Padahal Jepang tidak mengembangkan permainan cepat seperti pada tiga pertandingan sebelumnya. Menit ke-39 tendangan keras striker Jepang, Takuto Haraguchi, mengubah kedudukan menjadi 3-0 dan satu menit kemudian Takagi mencetak gol keduanya malam itu. Walau telah unggul empat gol, Jepang terus menekan Hongkong pada babak kedua. Gol tambahan tinggal menunggu waktu dan kiper Hongkong, Lee Ka Ho memungut bola dari dalam gawang untuk kelimakalinya ketika tendangan pelan Shoma Doi meluncur masuk ke gawang pada menit ke-59. Mental pemain Hongkong semakin runtuh saat Doi, setelah meliuk melewati tiga bek Hongkong, mencetak gol keenam Jepang pada menit ke-68. Pemain pengganti Yutaka Ito melengkapi kemenangan Jepang menjadi 7-0 pada pertandingan tersebut melalui tendangan kaki kanannya dua menit menjelang bubaran. Kemenangan besar tersebut menjadi yang kedua bagi Jepang setelah sebelumnya mencukur Kamboja dengan skor yang sama, 7-0. "Jepang memang terlalu tangguh bagi kami dan (kekalahan besar) ini akan menjadi pelajaran mahal bagi para pemain," ujar pelatih Hongkong, Chan Ho Yin. "Pengalaman ini sangat berharga dan semoga para pemain terpacu untuk meningkatkan kualitas permainan mereka," jelasnya. Hongkong baru mendulang dua poin dari empat pertandingan sehingga mereka dipastikan tidak bisa lolos ke putaran final tahun depan. "Anak-anak masih dalam proses belajar. Mereka kini tahu bagaimana rasanya bertanding dengan tim negara lain. Saya pikir kami bisa membangun tim yang kuat di masa datang," demikian Chan Ho Yin. Susunan pemain: Hongkong: 1-Lee Ka Ho; 2-Ngai Ka Wai, 4-Chan Wun (11-Wong Wai 46), 6-Liu Tsan Shu, 15-Fung Hing Wa; 5-Leung Kwun Chung, 7-Hung Jing Yip (9-Lo Kong Wai 35), 20-Ng Kwok Fung, 21-Leung Hin Lok; 12-Ng Ka Lam (23-Lam Chun Kwong 79), 14-Fong Pak Lun. Jepang: 21-Ryuki Miura; 2-Ryuki Nakajima, 4-Tatsuya Uchida, 5-Koji Takano, 22-Yuma Hiroki; 7-Takashi Usami (24-Yuta Ito 40), 8-Seiya Mochizuki (6-Ryo Tashiro 75), 10-Gaku Shibazaki/kapten, 17-Makoto Shibahara; 12-Yoshiaki Takagi, 9-Takuto Haraguchi (30-Shoma Doi 46). (*)

Pewarta:
Copyright © ANTARA 2007