Jakarta (ANTARA News) - Kerjasama penyediaan fasilitas Kredit Pemilikan Rumah (KPR) dan rumah-toko (ruko) bagi pembeli unit-unit di Perumahan Kemang Pratama (KP) ditandatangani PT Bank Internasional Indonesia Tbk (BII) dengan PT KP di Jakarta, Selasa. Penandatanganan naskah kerjasama itu dilakukan Senior Vice President Secure Loan BII, Djaja Sutandar, dan Sales Manager KP, Melianti Barnas. Direktur Perbankan Konsumer BII, Sanjay Kapoor, mengatakan bahwa ketersediaan fasilitas pembiayaan properti itu diharapkan dapat menjadi solusi terbaik bagi para pembeli unit-unit properti KP. Bank tersebut memiliki sejumlah produk dan program KPR yang inovatif "KPR Express" di mana proses persetujuan prinsip dapat dilakukan dalam 30 menit. Selain itu kredit "Rumah Maxima" yang memungkinkan nasabah memperoleh fasilitas pembiayaan dengan jaminan aset properti serta program "House for free" yang memadukan KPR Express BII dan kredit Rumah Maxima dengan program asuransi, sehingga memungkinkan nasabah mendapat kembali pokok pinjaman hingga 100 persen dari pagu kredit awal, tuturnya. Presiden Direktur KP, Ridwan Santoso, mengatakan bahwa kerjasama itu diharapkan akan menjadi salah satu alternatif bagi nasabah dalam melakukan transaksi unit-unit properti KP. Ia berharap kerjasama ini bisa saling menguntungkan. Bank tersebut dalam sembilan bulan pertama 2007 mencatat pertumbuhan yang signifikan di bidang KPR dari total outstanding sebesar Rp2,95 triliun per Desember 2006 menjadi Rp3,25 triliun per September 2007. BII kini memiliki lebih dari 230 kantor cabang dan 700 ATM di seluruh Indonesia, dengan Dana Pihak Ketiga Rp35 triliun dan aset di atas Rp53 triliun. (*)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2007