Nakhon Ratchasima (ANTARA News) - Slogan berbunyi "The 2nd Is Not An Option" (peringkat kedua bukanlah pilihan) yang juga bisa berarti bahwa runner-up berarti kalah seperti yang didengungkan Satgas Pelatnas, tampaknya masih belum bisa dibuktikan, setidaknya sampai hari pembukaan SEA Games 2007 di Nakhon Ratchasima, Kamis. Tambahan dua medali, yaitu satu perak dan satu perunggu pada pertandingan yang dilaksanakan sebelum upacara pembukaan di Stadion Peringatan Ulang Tahun ke-80 Raja, tetap tidak mampu mengangkat posisi Indonesia hari peringkat terakhir dari tujuh negara yang sudah memperoleh medali. Dengan satu perak yang diraih Popo Ariyo Sejati di nomor sepeda gunung (downhill) di pertandingan yang berlangsung di Khao Yai Thiang, sekitar 70 menit perjalanan dari Nakhon, serta satu perunggu dari nomor hoop sepaktakraw di Nakhon, Indonesia masih tetap terpuruk di urutan ketujuh karena baru mampu mengumpulkan satu perak dan lima perunggu. Sementara tuan rumah Thailand sudah meraup 21 emas, 20 perak, dan delapan perunggu untuk memimpin perolehan medali. Bahkan Singapura, negara yang hanya berpenduduk empat juta dan tidak sampai separuh jumlah penduduk Jabotabek, sudah mengumpulkan sepuluh emas, enam perak, dan enam perunggu, disusul Vietnam dengan tujuh emas, enam perak ,dan 16 perunggu. Indonesia untuk sementara hanya sedikit lebih baik dibanding Timor Leste, Laos, Kamboja, dan Brunei Darussalam yang belum mendapatkan satu medali pun. Medali perak yang merupakan perak pertama bagi kontingen Indonesia itu diraih Popo melalui pertarungan sengit dengan atlet Filipina Joey Barba. Sementara bagi Barba, medali emas tersebut adalah yang pertama bagi kontingennya dan membuat negara itu sementara berada di atas Indonesia dengan satu emas, tiga perak, dan tiga perunggu. Popo yang pada babak penyisihan sehari sebelumnya menempati urutan ketiga, mencatat waktu tiga menit 59,380 detik, terpaut 2,460 detik dari atlet Filipina Joey Barba yang meraih emas (3:56,920). Berikut perolehan medali emas SEA Games 2007, sampai Kamis (6/12): 1 Thailand 21 20 8 49 2 Singapura 10 6 6 22 3 Vietnam 7 6 16 29 4 Myanmar 2 4 1 7 5 Malaysia 2 3 6 11 6 Filipina 1 3 3 7 7 INDONESIA 0 1 5 6.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007