Cilegon (ANTARA News) - Kesebelasan Pelita Jaya tundukkan Persib Bandung 2-0 (0-0) pada pertandingan sepakbola lanjutan kompetisi divisi utama Liga Indonesia 2007 di Stadion Krakatau Steel, Kota Cilegon, Banten, Sabtu petang. Dua gol Pelita Jaya yang tercipta di babak kedua itu dipersembahkan oleh Ivan Jerkovic di menit ke-59 melalui tendangan bebas pada jarak 16 meter, dan gol kedua melalui tendangan penalti pada menit ke-85 oleh Cristian Lopes. Seusai Lopes menggetarkan gawang Persib, para penonton yang didominasi bobotoh Persib Bandung itu membuat ulah dengan melempar batu ke pemain sebagai protes atas keputusan wasit yang dinilainya merugikan kesebelasannya, sehingga pertandingan sempat berhenti selama dua menit. Setelah aparat keamanan mampu meredam emosi penonton, baru kemudian pertandingan dilanjutkan, dan sampai wasit meniup peluit tanda pertandingan usai, kedudukan tetap tidak berubah 2-0 untuk Pelita Jaya. Pertandingan Pelita Jaya melawan Persib Bandung itu seharusnya digelar di Stadion Purnawarman, namun pihak penyelenggara tidak mendapatkan izin dari pihak kepolisian setempat dengan alasan karena akan berlangsungnya Pemilihan Langsung Kepala Daerah (Pilkada).(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2007