Bazar murah tentu diperuntukkan bagi mereka yang memang membutuhkan. Ini merupakan kerja sama dari berbagai pihak, baik pengusaha swasta dan asosiasi
Jakarta (ANTARA) - Kementerian Perdagangan menggelar Bazar Ramadhan 2019 yang menjual berbagai kebutuhan pokok yang terbilang murah, di area parkir kantor pusat Kemendag Jalan Ridwan Rais, Jakarta Pusat, pada 27-29 Mei 2019.

"Bazar murah tentu diperuntukkan bagi mereka yang memang membutuhkan. Ini merupakan kerja sama dari berbagai pihak, baik pengusaha swasta dan asosiasi," kata Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita di Jakarta, Senin.

Pada bazar tersebut, Kemendag menggandeng 24 pelaku usaha pangan, 10 pengusaha pangan olahan, 7 pelaku usaha ritel yang tergabung dalam Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo), dan 20 usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Menurut pantauan Antara, sejumlah kebutuhan pokok pangan dan non pangan dijual dalam bazar ini dengan harga terjangkau. Beberapa bahan pokok yang dijual di antaranya bawang putih dijual seharga Rp20.000 per kilogram (kg), gula Rp10.000 per kilogram, dan minyak goreng Rp8.000 per liter.

Sementara itu, Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Tjahya Widayanti menyampaikan, omzet bazar ramadhan yang digelar pada 2018 mencapai Rp2,38 miliar, yang diharapkan meningkat pada tahun ini.

"Kami harapkan pada tahun ini harapannya lebih tinggi lagi," ungkap Tjahya.

Baca juga: DWP-Disperindag Sulut jual murah bahan kebutuhan pokok
Baca juga: Ratusan warga Sidoarjo antre beli bahan pokok murah

Pewarta: Sella Panduarsa Gareta
Editor: Ahmad Wijaya
Copyright © ANTARA 2019