Liverpool (ANTARA News) - Ringo Starr, Jumat, mengatakan ia tidak akan melakukan reuni dengan sesama anggota kelompok musik Beatles yang masih hidup, Paul McCartney, bahkan mereka tidak akan bertemu pada tahun ini, sementara kota asal mereka, Liverpool, menjadi ibukota kebudayaan Eropa. "Tidak mungkin Paul dan saya berkumpul kembali," kata Starr kepada para wartawan menjelang peluncuran "Liverpool 08". "Semua orang terus-terusan bertanya soal itu. Sekarang sudah sangat sulit, dua di antara kami telah meninggal," katanya seperti dikutip Reuters. John Lennon ditembak mati di New York pada 1980 oleh seorang penggemar gila sedangkan George Harrison meninggal pada 2001 karena kanker paru-paru. McCartney akan membintangi suatu konser pada 1 Juni untuk menandai tahun saat Liverpool menjadi sorotan budaya. Pada saat yang sama, Starr sedang tur di Amerika Serikat. "Paul dan saya tidak bisa tampil bersama," kata Starr. "Saya tidak pulang pada musim panas ini, jadi Paul hanya sendiri." Namun, Starr, dijadwalkan tampil pada Jumat malam di suatu panggung terbuka di pusat Liverpool. Dia akan bermain musik pada sebuah panggung khusus yang dipasang di atap aula St.George`s hall. Bangunan dari abad ke-19 itu adalah suatu gedung untuk pergelaran. "Sangat mendukung tapi lumayan dingin di sana," kata Starr. (*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2008