Islamabad (ANTARA News) - Sembilan orang pada Rabu tewas ketika mobil tailer Organisasi Perjanjian Keamanan Atlantik Utara (NATO) menabrak dua kendaraan lainnya di Pakistan baratdaya. Kecelakaan itu terjadi di kota perbatasan Chaman di provinsi Balochistan, kata laporan-laporan setempat. Trailer NATO, yang kembali dari Afghanistan setelah mengantar bahan-bahan pangan kepada pasukan NATO di kota Kandahar selatan, di Afghanistan, berpapasan dan menabrak dua kendaraan, menyebabkan sembilan orang tewas dan tiga lainnya cedera. Delapan anggota dari satu keluarga, termasuk tiga anak-anak, yang sedang melakukan perjalanan dengan mobil pickup, termasuk di antara mereka yang tewas dalam kecelakaan tersebut. Korban lainnya adalah seorang pria, dari kendaraan lainnya. Korban cedera segera dibawa ke rumahsakit setempat untuk mendapatkan perawatan, kata seorang saksimata. Xinhua melaporkan, polisi menahan sopir tersebut. Keperluan minyak dan barang-barang pangan dipasok kepada pasukan NATO di Afghanistan dari Pakistan. (*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2008