Palembang (ANTARA News) - Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla mengatakan, pertumbuhan ekonomi Indonesia terus membaik dan tahun 2011 menjadi momentum bagi negeri ini untuk bersaing secara global dengan negara-negara di Benua Asia. "Saat ini pertumbuhan ekonomi Indonesia masih sekitar enam persen dan tahun 2011 diperkirakan tumbuh menjadi delapan persen," katanya ketika membuka Silaturahmi Kerja Nasional Ikatan Cendikiawasan Muslim Indonesia (Silaknas ICMI) di Palembang, Jumat. Menurut dia, terjadinya perlambatan pertumbuhan ekonomi Indonesia karena 40 persen dari APBN masih tersedot untuk pemberian berbagai subsidi. Dengan mulai dikuranginya subsidi tersebut diharapkan mampu meningkatkan pertumbuhan perekonomian negara ini, tambahnya. Ia mengatakan, sampai kini Indonesia masih termasuk sebagai salah satu negara yang paling tinggi mengalokasikan dana untuk subsidi berbagai produk untuk rakyat, seperti premium dan minyak tanah. Pengurangan subsidi kini mulai dilakukan pemerintah salah satunya dengan mengkonversi minyak tanah ke gas elpiji dan setelah dilakukan bisa berjalan efektif yang mana rakyat sebagian besar beralih menggunakan bahan bakar gas elpiji yang otomatis mengurangi anggaran subsidi, katanya. Dia menambahkan, walaupun krisis keuangan global tengah melanda dunia tetapi yakin sembari berjalan pertumbuhan ekonomi terus berjalan. Pemerintah akan terus membangun berbagai infrastruktur yang mendukung tumbuh kembangnya perekonomian Indonesia sehingga dalam waktu dekat mampu menjadi salah satu negara terdepan di Benua Asia, ujarnya. Apalagi penjualan produk ekspor ditengah krisis kapitalis ini cendrung dalam kondisi baik begitu pula dengan cadangan devisa negara juga masih cukup tinggi serta tingkat keamanan masih yang terbaik di asia. Sehingga pihaknya yakin pertumbuhan ekonomi Indonesia terus akan bergerak maju dan tentunya berdampak pada menurunnya angka kemiskinan di negeri ini, tambahnya. Kedatangan Wakil Presiden RI, Jusuf Kalla dan rombongan ke Palembang tersebut dalam rangka membuka Silaknas ICMI yang diselenggarakan selama dua hari Jumat dan Sabtu. Dalam kesempatan tersebut hadir mendampingi Wapres diantaranya, Mensesneg, Hatta Rajasa, Menko Kesra Abu Rizal Bakrie, Menkominfo, M.Nuh dan Mempera, Yusuf Asy"ri usai membuka acara tersebut wapres dan rombongan langsung menuju Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II untuk kembali ke Jakarta.(*)

Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2008