Washington DC, AS (ANTARA News) - Wakil Presiden Jusuf Kalla dan rombongan, Selasa, tiba di Amerika Serikat untuk memenuhi undangan Kongres negara itu, setelah sebelumnya mengunjungi Tokyo, Jepang.

Wapres meninggalkan Bandara Narita Jepang Senin (2/2) dan tiba di Amerika Serikat melalui Seatle untuk transit sebentar dan kemudian melanjutkan ke Mennesota.

Rombongan Wapres menginap semalam di Mennesota sebelum pagi harinya, Selasa, terbang menuju ke Washington DC.

Kedatangan Wapres Jusuf Kalla adalah memenuhi undangan konggres AS untuk berbicara mengenai keberhasilan penyelesaian berbagai konflik di Indonesia.

Sebelumnya Wapres juga menerima penghargaan Doktor Kehormatan bidang perdamaian dari universitas Soka, Jepang.

Wapres akan berada di Amerika Serikat sampai 7 Februari sebelum melanjutkan ke Belgia.

Selama di Amerika, selain menghadiri undangan konggres Wapres juga direncanakan bertemu Wapres ADS Joe Biden.(*)

Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2009