Jakarta (ANTARA News) - Kelompok Usaha Bakrie memberikan bantuan dana berupa beasiswa pendidikan dengan nilai total mencapai Rp 162 juta kepada 72 siswa-siswi korban musibah jembolnya tanggul di Situ Gintung, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten.

"Keberlanjutan pendidikan mereka (siswa korban Situ Gintung) harus menjadi prioritas," kata Ketua Badan Pelaksana Harian Bakrie Untuk Negeri, Hisyam Sulaiman dalam acara penyerahan bantuan biaya dan fasilitas pendidikan bagi siswa siswi korban bencana di Situ Gintung, Rabu.

Bantuan tersebut berasal dari sumbangan para karyawan dan karyawati Bakrie Group lewat gerakan Bakrie Untuk Negeri (BUN). Hal itu sebagai itu sebagai wujud dari kepedulian kelompok usaha Bakrie atas kelanjutan pendidikan bagi anak-anak korban bencana.

Sementara itu, Abdul Hadi selaku Asisten Daerah I Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang mewakili Walikota Tangsel, mengucapkan terima kasih kepada kelompok usaha Bakrie yang mau menyisihkan sedikit keuntungannya untuk para korban bencana alam, khususnya bencana Situ Gintung yang berada di wilayahnya.

Pihaknya berharap kepedulian Bakrie lewat Gerakan Bakrie Untuk Negeri dicontoh oleh kelompok usaha lain. "Kepedulian Kelompok Usaha Bakrie ini menjadi contoh yang baik bagi kita semua dan ini membuktikan kalau Bakrie adalah milik negeri milik kita semua," kata Hadi.

Berdasarkan data yang ada, banyak anak-anak korban Situ Gintung yang kehilangan orang tua. Sehingga mereka perlu dibantu biaya untuk melanjutkan pendidikannya, yang tersebar di 16 sekolah mulai dari SD hingga SMU/SMK di wilayah Tangerang Selatan.

Bantuan lain yang juga diberikan BUN adalah dalam bentuk bantuan berupa fasilitas pendidikan yang dibutuhkan beberapa sekolah di wilayah tersebut.

Bantuan ini langsung diserahkan kepada pihak sekolah berupa beasiswa, dengan demikian siswa-siswi tersebut akan terbebas dari biaya-biaya pendidikan selama menempuh pendidikan di sekolah tersebut.

Tidak hanya itu, upaya BUN untuk meringankan beban penderitaan para korban, akan menyalurkan bantuan usaha bagi korban musibah Situ Gintung. Kelompok Usaha Bakrie yang terdiri dari Energi Mega Persada, Bakrieland, PT Bumi Resources Tbk, Bakrie Sumatera Plantations, Bakrie Metal Industries, PT Arutmin Indonesia, Kaltim Prima Coal, ANTV dan TV ONE selama ini komitmen meneruskan kepedulian Ahmad Bakrie terhadap kemanusian lewat gerakan Bakrie Untuk Negeri.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009