Sukabumi (ANTARA News) - Satu orang warga Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, tewas di lokasi kejadian ketika sepeda motor yang dikendarainya bertabrakan dengan mobil di Jalan Raya Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Jabar, Kamis malam.

Informasi yang diperoleh ANTARA, Kamis malam, menyebutkan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 18.30 WIB ketika motor yang dikendarai seorang laki-laki yang belum diketahui identitasnya tersebut menabrak sebuah mobil kijang yang tengah melaju kencang.

Akibatnya, korban dari arah Kota Sukabumi menuju wilayah Cibadak, Kabupaten Sukabumi terpental ke sisi jalan dan korban meninggal di lokasi kejadian.

Salah seorang saksi mata, Basyori (50), mengatakan, saat kejadian mobil kijang dari arah Cibadak menuju Kota Sukabumi tengah melaju kencang dan menabrak sebuah motor dari arah Kota Sukabumi yang tengah pelan.

"Korban langsung terpental ke badan jalan. Korban meninggal di tempat karena dari hidung, telinga dan kepala korban mengeluarkan darah. Korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) R Syamsudin SH, Kota Sukabumi," katanya.

Sementara pelaku yang telah menabraknya langsung melarikan diri.

Hingga pukul 21.00 WIB belum ada petugas kepolisian yang mendatangi kamar jenazah RSUD R Syamsudin SH.

Kanit laka Polresta Sukabumi, Aiptu Bambang, membenarkan, bahwa terjadi kecelakaan lalu lintas yang menewaskan satu orang pengendara motor.

"Kami tengah menyelidiki untuk mengetahui identitas korban dan peristiwa laka lantas tersebut," katanya.(*)

Pewarta:
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2009