Bengkulu (ANTARA News) - Harga tandan buah segar (TBS) kelapa sawit pada tingkat pedagang pengumpul sebagai perpanjangan pabrik pengolahan di Bengkulu sampai Kamis turun tipis Rp50 perkilogram.

Biasanya harga pada tingkat pabrik tertinggi Rp1.350 perkilogram saat ini turun menjadi Rp1.300 perkologram TBS, sedangkan harga pada tingkat petani sementara masih bertahan Rp1.100 perkilogram.

Turunnya harga TBS kelapa sawit itu, disebabkan stok pada tingkat pabrik menumpuk, sedangkan pasokan datri petani masih seperti biasanya.

Harga TBS sawit tertinggi pada tingkat pabrik antara lain di PT Alno Agro Muko turun dari Rp1.340 perkilogram TBS menjadi Rp1.300 perkilogram TBS pada salah satu perusahaan penanam modal asing (PMA).

Sedangkan harga terendah terjadi pada pabrik PT Muko Muko Indah Lestari penanam modal dalam negeri hanya Rp1.230 perkilogram TBS.

Kepala Dinas Perkebunan Provinsi Bengkulu Ir Risman Sipayung melalui Kabid Usaha Tani Ir Riki mengatakan, biasanya harga TBS kelapa sawit tertinggi terjadi di pabrik PT Agricinal sebagai bapak angkat program revitalisasi tanaman kelapa sawit.

Namun akibat manajmen di perusahaan itu sekarang sedang goyang, maka harga tertinggi terjadi di PT Bio Nusantara Teknologi dan cikal bakal menjadi bapak angkat petani kelapa sawit ke depan.

Harga pada tingkat petani sebelumnya lumayan tinggi, kendati masih ditentukan masing-masing perusahaan pengumpul kelapa sawit mereka tetap menyesuaikan dengan jarak dari kebun ke pabrik.

Jumlah pengumpul yang ada di Bengkulu sampai sekarang belum sebanding dengan luas perkebunan di daerah ini, sehingga memaksa sebagian TBS dibawa ke pabrik CPO di luar Bengkulu antara lain Provinsi Lampung dan Sumatra Barat.

Produksi TBS kelapa sawit yang dihasilkan petani mandiri di Bengkulu melimpah hingga 2,2 juta ton naik dari sebelumnya 1,8 juta pertahun.

Dijelaskannya, luas perkebunan sawit di daerah ini mencapai 93.727 hektar atau 4,73 persen dari luas kawasan, baik perkebunan besar swasta maupun kebun masyarakat, dengan produksi 851.821,17 ton pertahun.

Sentra perkebunan sawit di Bengkulu, terdapat di Kabupaten Bengkulu Selatan 11.362 hektare (ha), Bengkulu Utara 20.745 ha, Kota 1.496 ha, Seluma 15.374 ha, Kaur 3.170 ha dan Mukomuko 41.526 ha.


Harga TBS selengkapnya :
----------------------------------------------------------
Perusahaan Harga (Rp/Kg)
1/4 26/3
----------------------------------------------------------
Harga pada tingkat petani 1.100 1.050
PT Agromuko 1.210 1.210
PT Daria Dharma Pratama 1.200 1.205
PT BMK 1.200 1.200
PT Sentosa jaya Abadi 1.210 1.210
PT Mukomuko Indah Lestari 1.220 1.230
PT Alno Agro Utama /MPM 1.300 1.350
PT Agricinal 1.280 1.310
PT Bio Nusantara Tehnologi 1.320 1.325
PT PN VII/UBS Bengkulu 1.210 1.210
PT Agro Sawitindo 1.235 1.235
PT Agri Andalas 1.230 1.200
PT Sandabi Indah Lestari 1.210 1.200
-----------------------------------------------------------
(Z005/K004)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2010