Jakarta (ANTARA News) - Film "Opera Jawa" karya sutrdara Garin Nugoro yang selama tiga tahu terakhir telah diputar di berbagai negara, kini akan kembali diputar di Indonesia dalam rangka memperingati ulang tahun Wolfgang Amadeus Mozart yang ke-253. Siaran Pers Pusat Kebudayaan Jerman (Goethe Institut-Jakarta), Selasa, menyebutkan film ini akan diputar secara gratis di Goethe-Institut Jakarta, Menteng, Jakarta Pusat pada 27 Januari mendatang. Film "Opera Jawa" diproduksi pada 2006 bertepatan dengan ulang tahun Wolfgang Amadeus Mozart yang ke-250 sehubungan dengan festival "New Crowned Hope" yang diprakarsai oleh kota Wina dan Peter Sellars (direktur artistik). Opera Jawa adalah film produksi gabungan Indonesia-Austria yang disutradari oleh Garin Nugroho dan diproduksi pada tahun 2006, dibintangi antara lain oleh Artika Sari Devi, Martinus Miroto dan Retno Maruti. Pada hari ulang tahun Mozart tanggal 27 Januari 2009, Goethe-Institut dan Kedutaan Besar Austria kembali akan memutar film musik yang jarang diputar di Jakarta ini. "Opera Jawa" ibarat sebuah simbol universalitas musik seperti yang diwujudkan oleh genius musik Mozart dalam karya-karyanya. Film ini bertolak dari satu episode cerita Ramayana dimana di dalamnya menceritakan secara baru kisah cinta segitiga dengan latar belakang konflik etnis di Indonesia. Di dalamnya, terdapat kombinasi tarian tradisional Jawa, lagu dan musik gamelan dengan elemen koreografi modern dan seni instalasi menjadi sebuah "Requiem" yang ekspresif penuh emosi dan erotik. Film ini masuk dalam nominasi Festival Film Internasional Venesia 2006, Festival Film Internasional London 2006 dan Festival Film Internasional Toronto 2006. Dalam Festival Film Indonesia 2006 mendapat nominasi untuk kategori film layar lebar. Dalam Festival International Film Independent Bruxelles Ke-35 di Brussel, Belgia, 4-9 November 2008, film ini meraih penghargaan tertinggi untuk kategori Film Terbaik, Sutradara Terbaik (Garin Nugroho), dan Aktris Terbaik (Artika Sari Devi).(*)

Pewarta:
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2009