Jakarta (ANTARA) - Bek sayap Paris Saint-Germain (PSG) Achraf Hakimi dinyatakan positif terjangkit virus corona dan telah diisolasi, seperti dikutip dari AFP, Sabtu.

Pemain berkebangsaan Maroko itu melakukan debutnya di Paris dalam kemenangan persahabatan Rabu ((14/7) lalu atas tim divisi ketiga Le Mans setelah bergabung dari Inter Milan dengan nilai 60 juta euro atau kurang lebih Rp1 triliun pekan lalu.

Baca juga: Paris Saint-Germain resmi dapatkan Achraf Hakimi dari Inter Milan

Akibat hasil tes positif tersebut, pesepakbola berusia 22 tahun itu terpaksa melewatkan pertandingan pra-musim PSG melawan klub divisi tiga Chambly pada Sabtu, yang berakhir dengan skor imbang 2-2.

Selanjutnya, menurut sumber AFP, Hakimi juga akan absen membela PSG untuk pertandingan pekan depan melawan Augbsurg dan Genoa.

PSG amat terpukul oleh COVID-19 pada awal musim lalu ketika beberapa pemain dinyatakan positif, sehingga Neymar, Kylian Mbappe, Angel Di Maria dan Leandro Paredes harus mengisolasi diri setelah menikmati liburan di Ibiza menyusul kekalahan tim pada final Liga Champions dari Bayern Muenchen.

Baca juga: PSG siap kerahkan segala upaya demi pertahankan Kylian Mbappe
Baca juga: Gianluigi Donnarumma semakin dekat dengan PSG

Pewarta: Rr. Cornea Khairany
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2021