Jakarta (ANTARA) - Dari sejumlah karya seni yang dipamerkan di Art Jakarta Gardens 2022, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo menunjuk karya pematung Dolorosa Sinaga sebagai favoritnya, Kamis.

Setelah mengitari area pameran yang ada di dalam dan luar ruangan di Hutan Kota by Plataran, Jakarta, Angela tiba di instalasi seni karya Dolorosa Sinaga yang berjudul "Sitting on the Bench... Waiting".

Instalasi seni dari fiberglass dan kayu itu terdiri dari kursi kayu panjang dengan patung pria di satu sisi. Patung tersebut mengenakan atasan biru, celana hijau dan topi pet warna merah. Satu tangannya bersandar kepada punggung kursi, tangan satu lagi memegang buku yang terbuka lebar. Patung tersebut menghadap ke bagian kursi yang masih kosong, membuatnya terlihat sedang menatap siapa pun yang berfoto di kursi tersebut.

Ketika ditanya mana karya seni yang paling ia sukai, Angela menjawab, "Itu tadi yang di tempat yang saya foto tuh, menarik ya."

Baca juga: Wamenparekraf sebut NFT peluang untuk kembangkan ekonomi kreatif

Baca juga: Wamenparekraf resmikan Art Jakarta Gardens 2022

Usai meresmikan Art Jakarta Gardens 2022, Angela berfoto di kursi tersebut bersama dengan Sekretaris Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sekaligus Plt. Deputi Bidang Pemasaran, Kemenparekraf, Ni Wayan Giri Adnyani.

Dimulai pada 2009, Art Jakarta telah menjadi salah satu art fair terkemuka di kawasan Asia Tenggara. Tahun ini Art Jakarta mengusung konsep yang segar dan inovatif, Art Jakarta Gardens 2022 sebagai pameran yang memadukan seni, baik dalam konteks dalam ruangan maupun luar ruangan.

Ini adalah pameran seni rupa ruang terbuka pertama di Indonesia yang menyajikan keasrian taman kota berpadu apik dengan keindahan seni rupa Indonesia.
Art Jakarta Gardens 2022, Hutan Kota by Plataran, Jakarta, Kamis (7/4) (ANTARA/Nanien Yuniar)


Karya seni yang ditonjolkan dalam Art Jakarta Gardens 2022 lebih berfokus kepada seni patung. Kurang lebih terdapat 100 seniman yang terlibat. Di bagian luar ruangan, terdapat kurang lebih 40 buah patung selain juga seni lukis.
Art Jakarta Gardens 2022, Hutan Kota by Plataran, Jakarta, Kamis (7/4) (ANTARA/Nanien Yuniar)


Pameran seni ini juga menghadirkan karya khusus, termasuk dari Museum of Toys, hasil kerja sama dengan Roby Dwi Antono--perupa muda yang saat ini sedang naik popularitasnya di dunia internasional-, dengan menampilkan patung karya Roby Dwi Antono yang belum pernah dipamerkan. Ada juga gamelatron yang memainkan musik gamelan secara otomatis hingga instalasi patung keluarga Bart Simpson dengan sedikit twist.

Pameran ini adalah tempat pencinta seni melepas rindu dengan karya-karya seniman yang selama dua tahun belakangan sulit untuk dilihat secara langsung, tak hanya dari layar virtual.
Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo di Art Jakarta Gardens 2022, Jakarta, Kamis (7/4) (HO/Kemenparekraf)


Direktur Artistik Art Jakarta, Enin Supriyanto, mengatakan pameran ini ingin memberikan ruang yang lebih luas untuk karya patung yang sulit untuk dipamerkan secara layak di luar ruangan di tengah pandemi COVID-19 di mana aktivitas dibatasi.

"Kami ingin acara ini jadi penanda bisa memulai sesuatu untuk seni rupa lagi," kata Enin, menambahkan ruang publik masih butuh banyak karya seni.

Dia berharap kelak apa yang ditampilkan di pameran tersebut bisa menjadi pemandangan yang wajar di dalam kehidupan sehari-hari ketika karya seni sudah menghiasi ruang publik.

Art Jakarta Gardens berlangsung pada 7-14 April 2022.

Baca juga: Meta rencanakan rilis uang virtual untuk metaversenya

Baca juga: Pentingnya edukasi mengenai NFT, Crypto, dan Metaverse

Baca juga: TokoCare hadirkan program "Kado Lebaran" bareng BeKind dan Wecare

Pewarta: Nanien Yuniar
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2022